Djawanews.com – Kebijakan Euro 4 di Indonesia akhirnya diundur beberapa tahun lain. Kabar gembira bagi pengguna kendaraan diesel?
Tentu diundurnya kebijakan tersebut dapat membuat produsen dan para pengguna kendaraan diesel bernapas lega, salah satunya adalah Isuzu Panther. Sebagaimana diketahui Panther masih menggunakan regulasi Euro 2.
Wacana sebelumnya, regulasi emisi Euro 4 di Indonesia bakal dimulai pada tahun 2021 mendatang. Sebab saat ini Panther menggunakan mesin Euro 2. Namun karena pandemi virus corona regulasi tersebut diundur hingga tahun 2022.
“Ya jadi kami sudah mendapatkan informasi dari Gaikindo bahwa Gaikindo menerima surat dari Kementerian Lingkungan Hidup yang menyatakan bahwa implementasi Euro 4 untuk kendaraan diesel itu ditunda sampai dengan April 2022, jadi ditunda satu tahun,” ungkap General Manager Marketing PT Isuzu Astra Motor Indonesia, Attias Asril dilansir dari Detik Oto.
Bagaimana perkembangan kebijakan Euro 4 di Indonesia? Ikuti kabar terbarunya hanya di Warta Harian Otomotif Djawanews.