Djawanews.com – Kawasaki Ninja RR Mono merupakan motor 2 tak yang terkenal di kalangan anak muda. Namun, meski mesin Ninja RR Mono tangguh tetapi sangat mudah rewel.
Penyebab Ninja RR Mono Menjadi Kurang Bertenaga
Banyak hal yang menyebabkan mesin Ninja RR Moto menjadi kurang bertenaga, salah satu penyebab yang paling sering dianggap sepele adalah kipas radiator yang berputar terlalu kencang.
Kipas radiator yang berputar terlalu kencang menyebabkan mesin menjadi kurang bertenaga. Permasalahan kipas radiator sebenarnya hanya terjadi di motor Ninja keluaran awal.
Kipas radiator akan berfungsi ketika mesin sudah terlalu panas dan saat air radiator mesin naik. Namun kendala yang sering terjadi pada Ninja RR Moto adalah kipas radiator yang menyala sebelum mesin panas.
Efeknya, selain mengeluarkan suara berisik, tenaga mesin bisa terasa kurang maksimal karena mesin tidak mencapai suhu kerja optimal. Selain karena kipas radiator, permasalahan lain ada pada oli mesin yang jarang diganti secara berkala.
Itulah penyebab mesin Ninja RR Mono kurang bertenaga, untuk mengatasinya tinggal dibawa ke bengkel resmi dan tidak ada penggantian komponen. Ingin mengetahui info terbaru mengenai otomotif? Pantau terus hanya di Djawanews.