Yamaha telah memasarkan skutik premium pada kelas menengah atas yaitu Yamaha TMAX. Diketahui bahwa motor ini akan hadir dengan tampilan desain yang lebih menarik dan berbekal spesifikasi mesin yang handal serta dilengkapi dengan berbagai macam fitur yang canggih. Motor yang dapat dikategoreikan sebagai moge ini memiliki tampilan dan spesifikasi yang sangat berkelas.
Spesifikasi Yamaha TMAX menampilkan kesan motor matik premium yang gagah dan berwibawa bak menggunakan moge. Penasaran seperti apa? Simak ulasannya berikut ini.
Inilah Harga dan Spesifikasi Yamaha TMAX DX Terbaru
Spesifikasi Yamaha TMAX sebagai motor matik premium memiliki panel instrument yang didesain dengan tampilan modern dan futuristik menggunakan layar TFT. Panel tersebut akan menampilkan informasi terkait kondisi motor terbagi menjadi 3 bagian, yaitu bagian kiri yang menampilkan kecepatan Km/jam, pada bagian tengah menampilkan infrmasi odo meter, indikator bahan bakar, suhu dan pada bagian kanan menampilkan informasi mengenai tachometer.
Yamaha TMAX DX ini akan mengandalkan tipe suspensi Teleskopik fork dengan front travel 120 mm yang akan membuat sektor depan motor. Pada bagian belakang akan dibekali dengan suspensi tipe Swingarm dengan real travel 117 mm. Untuk menunjang keselamatan dalam berkendara maka moge ini telah dibeali dengan pengereman Hydraulic Dual Disc berdiameter 267 mm pada bagian depan dan pengereman Hydraulic Single Disc yang berukuran 282 mm pada bagian belakang.
Yamaha TMAX DX ini telah dibekali dengan tipe mesin Forward-inclined Parallel 2 Silinder berteknologi DOHC yang memiliki kapasitas 530cc 4 katup. Tidak lupa juga Yamaha menambahkan sistem Liquid Cooled sebagai sistem pengatur temperatur suhu agar suhu pada mesin motor ini tetap stabil. Mesin Yamaha TMAX DX tersebut diketahui mampu mengeluarkan tenaga sebesar 33.8 kW perputaran 6.750 rpm dan mencapai torsi puncak hingga 53 Nm pada putaran ke 5.250 rpm.
Tidak berhenti sampai disitu, Yamaha TMAX DX juga dilengkapi dengan fitur yang canggih dan modern. Selain itu pada bagian bawah jok motor matic ini juga terdapat bagasi luas untuk menyimpan berbagai barang bawaan. Terdapat juga Double Projector Headlamp yang ada dibagian depan motor, sehingga pencayaan pada bagian depan menjadi lebih terang dan merata.
Nah itulah dia ulasan mengenai spesifikasi Yamaha TMAX DX terbaru. Motor ini diketahui memiliki harga pasaran berkisar pada angka Rp. 220.000.000,-. Tertarik untuk membelinya? Simak juga GPX Scooter 300, Saingan Dari Yamaha XMAX 300?