Nissan kembali menggemparkan pasar otomotif dengan mengeluarkan produk mobil SUV yang dikenal dengan nama Nissan Magnite Concept. Mobil ini memiliki Desain yang keseluruhannya mengingatkan satu crossover lain di jajaran Nissan: Kicks. Terutama dari komposisi tubuh pendek dan mungilsehingga seperti interpretasi Kicks di pasar berkembang yang bakal didagangkan di bawah nama Datsun. Namun seperti apa sebenarnya spesifikasi Nissan Magnite Concept ini? Yuk simak ulasan berikut ini
Spesifikasi Nissan Magnite Concept
Nissan Magnite Concept memiliki komposisi sipit memicing disertai grille besar sebagaimana umumnya para SUV berukuran besar. Kendati begitu, moncong oktagon itu pula yang mencirikan kedekatannya dengan Datsun. Mobil ini dibingkai metalik sehingga wajar bila disebut sebagai V-Motion. Selain itu, kedekatan Datsun ditunjukkan juga oleh L-shaped DRL.
Ketangguhan Magnite dibuktikan dengan set cladding hitam melindungi sisi terbawah. Dari depan penuh mengisi dagu, bibir sepatbor, side skirt, hingga ke buntut. Lis krom eksis menghiasi plastik hitam, sementara pada sisi depan dan belakang disudahi desain ala scuff plate. Rancangan pun dibuat modern futuristis berkat pilar A hitam menyelaraskan atap dwiwarna kontras.
Kemungkinan tidak semua bakal diterjemahkan secara gamblang ke versi produksi. Boleh harap cladding berikut fender flare, atap kontras, dan permainan elemen metalik bertahan hingga lahir. Tapi urusan sepatu kemungkinan besar disesuaikan dengan mengusung roda berukuran 16 inci – cukup lazim ditemukan pada segmen SUV kompak.
Disebutkan juga bahwa Magnite dibekali dengan kabin luas di kelasnya. Ragam fitur juga dihadirkan pada mobil ini seperti sistem infotainment touchscreen 8 inci berisi fungsi konektivitas, kamera 360 derajat, bahkan hingga cruise control bisa jadi masuk dalam salah satu paket trim. Ekspektasikan juga automatic climate control serta tambahan tombol di setir.
Begitu pula dapur pacunya mengusung unit 1,0 liter Naturally Aspirated RB10 dipadu transmisi manual lima percepatan atau opsi otomatis AMT. Total ekstraksi tidak besar, hanya 73 PS dibarengi momen puntir 96 Nm. Namun, konon seleksi enjin kian diramaikan oleh mesin tiga silinder 1,0 liter turbo. Buncahan tenaga sanggup mencapai angka 96 PS dan menggunakan transmisi manual lima percepatan atau CVT.
Demikian tadi sekilas informasi mengenai Nissan Magnite Concept.