Djawanews logo
×
  • Masuk
  • Berita Hari Ini
  • Bisnis
    • Entrepreneur
    • Market
  • Lifestyle
    • Fashion
    • Infotainment
    • Inspirasi
    • Kesehatan
    • Relationship
  • Otomotif
  • Sepak Bola
  • Sport
  • Teknologi
  • Travel
  • Serba-serbi
  • Kriminal
  1. Home
  2. Otomotif
Fungsi Polis Asuransi dan Berbagai Contohnya
Ilustrasi Asuransi.

Fungsi Polis Asuransi dan Berbagai Contohnya

Wardi Prasetya
Wardi Prasetya 24 Mei 2022 at 10:35am

Djawanews.com - Polis asuransi merupakan salah satu istilah dalam asuransi yang penting untuk dipahami agar tidak salah menafsirkan di kemudian hari.

Meski pun Anda membeli produk asuransi lewat broker asuransi terpercaya, tetap wajib mengetahui keseluruhan isi dari polis asuransi yang akan dimiliki.

Karena itu, pada artikel ini kami akan menjelaskan mengenai fungsi polis asuransi beserta contoh-contohnya.

Dalam dunia asuransi, polis asuransi sering disebut menjadi salah satu bagian yang tidak terpisahkan ketika Anda membeli atau mengajukan suatu klaim aplikasi.

Pertanyaannya kini, apa yang dimaksud dengan polis asuransi, apa saja fungsi dan contoh-contohnya? Untuk menjawab pertanyaan tersebut, Anda bisa membacanya dalam artikel berikut!

Apa Itu Polis Asuransi?

Sebelum membahas polis asuransi, alangkah lebih baik jika Anda tau terlebih dahulu apa definisinya.

Polis asuransi merupakan perjanjian asuransi antara penanggung dan tertanggung yang biasanya memuat perjanjian pengalihan risiko, syarat-syarat, dan komitmen kedua belah pihak.

Yang dimaksud pihak penanggung dalam hal ini adalah perusahaan asuransi, sedangkan pihak tertanggung adalah nasabah atau orang yang ingin mengajukan klaim asuransi. Polis berbentuk dokumen tertulis yang harus ditandatangani di atas kertas bermaterai oleh kedua belah pihak.

Sebab dokumen tersebut bisa menjadi bukti hukum jika suatu saat ada salah satu pihak yang melanggar perjanjian. Misalnya, nasabah yang tidak membayar iuran atau perusahaan yang tidak memberikan premi asuransi sesuai yang tertera di dalam polis.

Polis asuransi tidak hanya ada di asuransi konvensional, tetapi juga ada di asuransi berbasis syariah. Jadi ketika Anda membeli asuransi, pastikan menandatangani polis asuransi dalam prosesnya.

Fungsi Polis Asuransi

Apa saja fungsi dari polis asuransi? Setidaknya ada empat fungsi polis asuransi, yaitu sebagai berikut:

Mengetahui Hak dan Kewajiban Pengguna Asuransi

Dengan adanya polis, membuat nasabah atau pengguna asuransi jadi tau apa hak dan kewajiban yang harus dipenuhi.

Misalnya, ketika Anda mengajukan klaim asuransi kesehatan, maka beberapa hak yang bisa Anda dapatkan biasanya yaitu rawat inap di rumah sakit, rawat jalan, dan yang paling penting adalah pergantian biaya selama berubah di rumah sakit.

Semua tentang hak dan kewajiban nasabah tercantum di dalam polis asuransi yang harus diketahui dan diikuti oleh pengguna asuransi.

Mengetahui Nilai Pengurangan (Jika Ada)

Selain memuat hak dan kewajiban, polis asuransi juga memuat tentang hal-hal lain salah satunya yaitu nilai pengurangan. Biasanya nilai pengurangan ini ada pada asuransi kendaraan dan asuransi kesehatan yang juga disebut dengan excess atau selisih nominal.

Maka dari itu, Anda perlu membaca keseluruhan isi polis supaya tidak bertanya lagi atau protes kalau ternyata ada pengurangan premi.

Memahami Skema Premi

Skema premi atau iuran pembayaran asuransi semuanya tercantum di dalam polis asuransi. Mulai dari nilai preminya, durasi pembayarannya, skema denda (jika ada), dan lain sebagainya.

Karena menyangkut soal uang, maka nasabah harus benar-benar membacanya secara seksama. Jika merasa keberatan denga premi yang harus dibayarkan, Anda boleh menolak dan tidak melanjutkan membeli asuransi tersebut.

Memberi Jaminan bagi Kedua Belah Pihak

Dan salah satu fungsi polis asuransi yang utama dan sangat penting adalah memberikan jaminan bagi kedua belah pihak. Baik itu perusahaan sebagai pihak penanggung ataupun nasabah sebagai pihak tertanggung.

Contoh Polis Asuransi

Ada banyak macam-macam polis asuransi yang disediakan oleh pihak perusahaan. Meski pun Anda membeli produk asuransi lewat broker asuransi terpercaya, tetap wajib mengetahui keseluruhan isi dari polis asuransi yang akan dimiliki. Biasanya menyesuaikan dengan jenis asuransi itu sendiri, apa saja?

Polis Asuransi Mobil

Polis yang berisi perjanjian antara perusahan asuransi mobil sebagai penanggung akan menanggung kerusakan dan atau kerugian yang terjadi terhadap kendaraan milik tertanggung.

Ada dua jenis polis dalam asuransi, yaitu asuransi All Risk dan asuransi Total Loss Only.

Polis Asuransi Kesehatan

Polis asuransi kesehatan berisi perjanjian yang mana perusahaan asuransi menanggung biaya perawatan medis tertanggung apabila mengalami sakit atau kecelakaan. Baik itu rawat inap maupun rawat jalan.

Polis Asuransi Jiwa

Jadi asuransi jiwa ini merupakan asuransi yang memberikan biaya pertanggungan atau santunan kepada keluarga yang salah satu anggota keluarganya meninggal dunia, biasanya asuransi ini diberikan kepada ahli warisnya.

Karena itu, dokumen ini diberikan kepada ahli waris dan menjadi syarat jika ingin melakukan klaim asuransi.

Selain itu, masih banyak contoh-contoh polis asuransi lainnya seperti polis asuransi perjalanan, polis asuransi rumah, polis asuransi mesin, polis asuransi kecelakaan diri, dan sebagainya.

Sekian pembahasan tentang fungsi polis asuransi dan contoh-contohnya. Semoga bermanfaat dan menambah wawasan Anda yang ingin memiliki salah satu produk proteksi diri maupun keluarga dan kendaraan atau properti!

Ingin tahu informasi mengenai tips asuransi lainnya? Pantau terus Djawanews dan ikuti akun Instagram milik Djawanews.

Bagikan:
#Asuransi#Polis#otomotif

Berita Terkait

    3 Mobil Listrik Wuling Terbaru 2023, Harga Murah dengan Spek Terbaik!
    Otomotif

    3 Mobil Listrik Wuling Terbaru 2023, Harga Murah dengan Spek Terbaik!

    Lagi cari mobil listrik dengan harga terjangkau dan spesifikasi yang mumpuni? Kalau begitu, kamu wajib mempertimbangkan deretan mobil listrik Wuling yang sedang ramai diperbincangkan belakangan ini. Wuling ....
    Usman Mahendra
    Usman Mahendra
  • Pengemudi Wajib Tahu! Inilah Ciri Ban Mobil yang Perlu Diganti
    Otomotif

    Pengemudi Wajib Tahu! Inilah Ciri Ban Mobil yang Perlu Diganti

    Janu Wisnanto 06 May 2023 18:22
  • Koleksi Kendaraan Mewah Gibran Walikota Solo
    Otomotif

    Koleksi Kendaraan Mewah Gibran Walikota Solo

    Janu Wisnanto 06 May 2023 17:21
  • Penjualan Kendaraan Listrik Meroket, Jepang Disalip China dan Eropa
    Otomotif

    Penjualan Kendaraan Listrik Meroket, Jepang Disalip China dan Eropa

    Djawanews.com – Kendaraan listrik semakin populer di Jepang, khususnya mobil yang menggunakan baterai murni. Meskipun demikian, kontribusi mobil listrik terhadap pasar otomotif di Jepang masih rendah, hanya ....
    Janu Wisnanto
    Janu Wisnanto
  • Tips Otomotif: Sebelum Perjalanan Mudik Lebaran, Cek Ban Mobil Dahulu
    Otomotif

    Tips Otomotif: Sebelum Perjalanan Mudik Lebaran, Cek Ban Mobil Dahulu

    Janu Wisnanto 16 Apr 2023 10:52
  • Sering Dilakukan, Kesalahan Pengemudi ini Bisa Bikin Mobil Cepat Rusak
    Otomotif

    Sering Dilakukan, Kesalahan Pengemudi ini Bisa Bikin Mobil Cepat Rusak

    Janu Wisnanto 09 Apr 2023 17:13

Anda Harus Tahu

Pasangan Calon Pengantin Dianjurkan Vaksin Sebelum Menikah, Apa Saja Jenisnya?
Kesehatan

Pasangan Calon Pengantin Dianjurkan Vaksin Sebelum Menikah, Apa Saja Jenisnya?

Polusi Udara Memburuk, Ketahui 7 Langkah Melindungi Paru-paru Anda
Lifestyle

Polusi Udara Memburuk, Ketahui 7 Langkah Melindungi Paru-paru Anda

Kesalahan Makan Yogurt yang Bisa Bikin Tubuh Makin Melar
Lifestyle

Kesalahan Makan Yogurt yang Bisa Bikin Tubuh Makin Melar

Simpan Banyak File tanpa Bikin Ponsel Lemot, Ketahui 7 Tips Hemat Memori Android
Teknologi

Simpan Banyak File tanpa Bikin Ponsel Lemot, Ketahui 7 Tips Hemat Memori Android

Mudik Bersama Anak, Jangan Lupakan Obat Ini!
Lifestyle

Mudik Bersama Anak, Jangan Lupakan Obat Ini!

Pakar Bagikan Kiat Memilih Olahraga saat Menjalankan Puasa Ramadan
Kesehatan

Pakar Bagikan Kiat Memilih Olahraga saat Menjalankan Puasa Ramadan

Pilihan Editor

Lukisan Danang Farshad di ARTJOG 2024, Tentang Konservasi Laut dan Serangan Alien
Berita Hari Ini

Lukisan Danang Farshad di ARTJOG 2024, Tentang Konservasi Laut dan Serangan Alien

Jokowi: Saya Mengenal Rizal Ramli sebagai Ekonom Cerdas dan Aktivis Kritis karena Cinta terhadap Bangsanya
Berita Hari Ini

Jokowi: Saya Mengenal Rizal Ramli sebagai Ekonom Cerdas dan Aktivis Kritis karena Cinta terhadap Bangsanya

Tak Ingin Ada Konflik Internal di Timnas AMIN, Ahmad Ali Minta Maaf ke Sudirman Said
Berita Hari Ini

Tak Ingin Ada Konflik Internal di Timnas AMIN, Ahmad Ali Minta Maaf ke Sudirman Said

BNPT: Sebanyak 148 Teroris Ditangkap Sepanjang 2023, Didominasi JII dan JAD
Berita Hari Ini

BNPT: Sebanyak 148 Teroris Ditangkap Sepanjang 2023, Didominasi JII dan JAD

Representasikan Wisata Budaya, Satpam Borobudur Pakai Seragam Bernuansa Jawa
Berita Hari Ini

Representasikan Wisata Budaya, Satpam Borobudur Pakai Seragam Bernuansa Jawa

Mahasiswa IPB yang Hilang Saat Penelitian di Pulau Sempu Ditemukan Sudah Tak Bernyawa
Berita Hari Ini

Mahasiswa IPB yang Hilang Saat Penelitian di Pulau Sempu Ditemukan Sudah Tak Bernyawa

Follow Google News Kami: Djawanews logo
Djawanews logo
Tentang Kami Kontak Kami Privacy Policy Redaksi Pedoman Media Siber Karir
fb
tw
ig
© Copyright 2025 Djawanews Media Utama
arrow-up