Saat ini di pasaran terdapat banyak produk kamera mundur untuk mobil yang dibandrol dengan variasi harga yang berbeda. Kamera mundur mobil sangat berguna untuk mengatahui secara langsung kondisi di belakang mobil. Untuk memasang kamera mundur dapat dilakukan sendiri maupun dengan bantuan teknisi. Sebagai informasi di bawah ini terdapat bagaimana cara pasang kamera mundur mobil.
Berikut Cara Pasang Kamera Mundur Mobil Lengkap
Sebelum masuk bagaima cara memasang, ada baiknya terlebih dahulu menyiapkan perangkat kamera mundur yang dapat dibeli melalui marketplace maupun bengkel variasi mobil. Selain itu pastikan bahwa mobil sudah menggunakan monitor LCD bagian Head Unit. Untuk cara pemasangannya sebagai berikut:
- Langkah yang pertama adalah menyiapkan segala perlengkapan termasuk satu set kamera mundur berserta kabelnya. Jangan lupa untuk memilih braket, sehingga ke depannya akan lebih mudah ketika proses pemasangan di mobil.
- Langka berikutnya ulur kabel mulai dari head unit Pada bagian ini memerlukan pemasangan antara power kamera dan layar LCD yang akan disambungkan melalui reserve switch. Ini dilakukan agar ketika mobil masuk ke gigi mundur, maka secara otomatis membuat kamera mundur bekerja dan ditampilkan secara otomatis di layar LCD.
- Langkah selanjutnya buka tutup pintu bagian belakang dengan cara melepaskan penguncinya yang terbuat dari bahan plastik.
- Langkah selanjutnya segera masukkan kabel kamera dari luar yang kemudian disambungkan dengan kabel video yang telah ditarik dari arah monitor LCD. Di tahapan ini bisa mengambil kabel power yang berasal dari stop lamp atau lampu mundur.
- Cara pasang kamera mundur berikutnya posisikan kamera sampai di posisi ideal. Secara umum posisi kamera mundur ini terletak di atas plat nomor dengan menghadap ke belakang.
- Lakukan pengecekan pada monitor LCD guna mengetahui sudut yang tepat dengan menghidupkan mesin dan memposisikan gigi mundur. Setelah dirasa sudah ideal, perkuat posisi kamera dengan menggunakan double tape, baut, dan juga kabel tis. Ini berguna agar posisi kamera tidak berubah-ubah saat terkena guncangan.
Itulah tadi pembahasan mengenai bagaimana cara pasang kamera mundur mobil. Apabila dirasa kurang yakin untuk memasang sendiri, ada baiknya apabila dipasangkan oleh teknisi berpengalaman. Saat ini banyak bengkel variasi mobil yang menjual produk kamera mundur mobil, lengkap dengan jasa pemasangannya.