Busi adalah suatu suku cadang yang dipasang pada mesin pembakaran dalam dengan ujung elektrode pada ruang bakar. Busi dipasang untuk membakar bensin yang telah dikompres oleh piston. Untuk kenyamanan berkendara berikut ini beberapa rekomendasi busi motor yang paling bagus untuk harian yang bisa anda gunakan untuk motor kesayangan anda.
Rekomendasi busi motor yang paling bagus untuk harian
Iridium
Busi motor Iridium tergolong cukup mahal sebab sering digunakan pada motor balap. Ciri khususnya adalah memiliki ujung elektroda yang terbuat dari nikel dan center elektroda yang terbuat dari bahan Iridium Alloy sehingga lebih tahan panas.
Busi ini juga dapat meningkatkan respon gas serta terbukti lebih awet 10x lipat dibanding dengan busi standar. Selain itu, busi motor jenis ini juga memiliki kelebihan dapat meningkatkan tenaga mesin hingga 1-3%. Oleh sebab itu harga busi motor ini tergolong mahal, namun kualitasnya juga sebanding dengan harga yang ditawarkan.
Platinum
Apabila rata-rata busi iridium memiliki center elektroda terbaik antara 0.6 mm sampai 0.8 mm, maka untuk busi motor platimum memiliki center eletroda 0.5 mmm sampai 0.8 mm. Harga busi motor ini lebih terjangkau, namun tetap awet dan tahan lama di bawah suhu yang tinggi. Selain itu, busi motor Platinum mampu meningkatkan efisiensi bahan bakar dan menjadikan motor lebih mudah distarter.
Busi platinum memiliki ujung elektroda yang terbuat dari nikel dan center elektroda dari platinum. Material tersebut mampu mengurangi tingkat panas sehingga bisa meminimalkan kerusakan pada sistem elektronik. Bahkan kemampuan menahan panas busi ini 21% lebih baik dibandingkan busi standar.
Standar
Selisih harga standar busi motor Iridium dengan standar cukup jauh. Busi ini merupakan bawaan asli dari pabrikan motor. Busi ini rata-rata dapat dipakai hingga jarak 20.000 km sehingga cukup awet. Busi motor yang paling bagus untuk harian ini memiliki elektroda yang terbuat dari nikel.
Racing
Apabila ingin busi motor terbaik, maka pilihlah busi racing. Harga busi motor ini memang cukup mahal, namun sebanding dengan kemampuannya dalam menahan kompresi tinggi serta temperatur mesin yang tinggi. Busi Racing sering diaplikasikan pada motor balap yang biasanya sudah di bore-up.
Sayangnya busi racing kurang cocok digunakan sebagai motor harian, karena harus diimbangi dengan modifikasi komponen pengapian lainnya, seperti pulser, CDI, dan koil.
Itulah beberapa rekomendasi busi motor yang paling bagus untuk harian yang bisa anda coba. Simak juga 5 oli motor matic injeksi terbaik di Indonesia.