Djawanews.com – Audi China mengungkap tampilan Audi A8 L Horch yang akan tampil di Guangzhou Auto Show. Audi A8 L Horch menjadi varian termewah dari Audi A8 long wheel base. Audi A8 L Horch disiapkan juga untuk menjegal langkah Mercedes-Maybach S-Class.
Sebagai tambahan informasi, Horch sendiri merupakan pabrikan mobil Jerman dan menjadi salah satu kakek moyang dari Audi di masa kini. Pada masanya, Horch menjadi produsen mobil mewah, salah satunya adalah Horch 670.
Seperti Maybach, nama Horch kembali digunakan untuk mobil-mobil Audi yang menawarkan kemewahan terbaik seperti A8 L Horch. Audi A8 L Horch dapat gril berkelir chrome yang berpadu dengan lampu Digital Matrix LED.
Aksen-aksen chrome dan polished aluminium juga terlihat di bagian samping dan belakang, terutama di spion, bingkai jendela, dan di bawah pintu. A8 L Horch mendapatkan pelek 20 inci yang desainnya mirip-mirip dengan milik Maybach S-Class.
Terdapat pula emblem Horch di fender samping, center cap pelek, dan aksen dekat jendela pintu penumpang belakang.
Masuk ke interior, A8 L Horch menyuguhkan banyak kemewahan utamanya untuk dua penumpang yang duduk di belakang. Selain memiliki legroom yang luas sekali, desain interior A8 L Horch juga tampil elegan dengan bahan kulit diamond quilted dan panel kayu.
Jok depan belakang A8 L Horch memiliki berbahan kulit motif belah ketupat dan punya fitur massage 8 mode. Soal fitur lainnya, A8 L Horch dapat sistem audio Bang & Olufsen 3D, parfum mobil terintegrasi, dan pemurni udara.
Audi akan meluncurkan Audi A8 L Horch pada 19 November atau bertepatan dengan dimulainya acara Guangzhou Auto Show.
Ingin tahu informasi mengenai otomotif lainnya? Pantau terus Djawanews dan ikuti akun Instagram milik Djawanews.