Djawanews.com – Aprilia Storm 125 adalah motor matik eropa yang memiliki harga kelewat murah, atau seharga Honda BeAT saja. Sebenarnya motor tersebut adalah generasi penyempurna dari tahun 2019.
Dari dapur pacunya, Aprilia Storm 125 dibekali mesin 125 cc dan memiliki power maksimal hingga 9,37 dk dengan torsi 9,9 Nm. Tenaga tersebut berbeda tipis dengan Honda BeAT 2020 dengan power 8,87 dk dan torsi 9,3 Nm.
Keunggulan dari Aprilia Storm 125 2020 adalah hadirnya panel instrumen semi digital yang kekininian. Selain itu juga sudah terdapat pengereman Combined Braking System atau CBS, dan ban dual purpose.
Bagi Anda yang ingin menjaga ponsel agar baterai selalu penuh, motor ini memiliki port terpasang USB, dengan demikian Anda dapat mengisi daya ponsel ketika riding.
Aprilia Storm 125 2020 di jual di India dalam dua varian, untuk standarnya dijual INR85.431 atau sekitar Rp16,7 jutaan. Sementara itu, varian rem cakram dijual mulai INR91.321 atau Rp 17,9 juta.
Tentu harga Rp16 jutaan mirip-mirip dengan Honda BeAT, namun dengan desain dan fitur yang lebih menantang.
Sebelumnya, Aprilia Storm 125 baru sudah dipamerkan dalam ajang Auto Expo 2020 beberapa waktu lalu. Kemudian untuk saat ini baru dipasarkan di negara India.
Tentu jika Aprilia Storm 125 dipasarkan di Indonesia akan menarik perhatian para pecinta otomotif. Jangan lupa masih banyak artikel menarik lainnya, ikuti terus hanya di Warta Harian Otomotif Djawanews.