Djawanews.com – PT Garuda Mataram Motor (GMM) resmi meluncurkan varian All New Audi Q3 di Indonesia. Mobil tersebut bergenre sport utility vehicle(SUV) compact dengan nama julukan “Triple Seven”.
Mobil All New Audi Q3 meluncur melalui video virtual dan live streaming di akun sosial media resmi Audi Indonesia. Presiden Direktur GMM, Andrew Nasuri mengatakan meskipun di tengah pandemi corona, generasi kedua Audi Q3 tetap meluncur untuk menunjukkan komitmen pada pasar otomotif nasional.
All New Audi Q3 Si Triple Seven
Desain proposisi Audi Q3 mengikuti gaya DNA Quatrro yang membuatnya terlihat sporty dan elegan. Hal tersebut ditunjukan melalui desain gril singleframe dengan gaya oktagon, kemudian aksen garis vertikal dan lubang udara yang lebih besar.
Dari desain interiornya, Audi Q3 memiliki kabin yang harmonis dengan pengoperasian pusat kendali layar sentuh MMI serta balutan material mewah di sekelilingnya.
Semua layar, tombol, dan kendali Audi Q3 dihadirkan dengan konsep ergonomis untuk memudahkan pengendara. Sedangkan jok kursi mobilnya telah dibalut dengan lapisan kulit benuansa hitam gelap.
Audi Q3 mengusung mesin 4-silinder berkapasitas 1.400 cc dengan turbocharger. Kabarnya, mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga sebesar 150 tk pada 5.000-6.000 rpm dan torsi puncak 250 Nm pada 1.500-3.000 rpm.
Mobil All New Audi Q3 dibanderol dengan harga tak sampai Rp1 Miliar atau lebih tepatnya Rp777 Juta OTR Jakarta. Terdapat tujuh varian warna yang dapat dipilih oleh para konsumen seperti Pulse Orange, Ibis White, Chronos Grey, Floret Silver, Tango Red, Cosmos Blue dan Mythos Black.