Retro merupakan sebuah definisi untuk menggambarkan trend yang pernah ada di masa lalu. Ada banyak produk retro salah satunya adalah motor. Motor retro memiliki daya tarik tersendiri baik dalam desain maupun mesin.
Motor retro sangat cocok untuk pecinta gaya unik dan klasik. Desain retro juga bisa membangkitkan perasaan nostalgia pada pengguna maupun yang melihatnya. Berikut ini beberapa rekomendasi motor retro murah yang bisa Anda miliki dengan budget di bawah Rp 100 juta.
Daftar Motor Retro Murah Di Bawah 100 Juta
Kawasaki Estrella
Kawasaki Estrella hadir dengan mesin berkapasitas 250 cc. Motor retro ini dibuat oleh Kawasaki sejak 1992. Kelebihan motor ini tentu saja pada desainnya yang sangat retro. Harga baru motor ini berkisar Rp 73 juta, namun jika Anda ingin lebih murah lagi Anda bisa coba cari yang bekas.
Honda Super Cub 2019
Honda Super Cub 2019 hadir dengan mesin 110 cc dan beberapa fitur menarik seperti lampu LED dan speedometer full digital. Desainnya sangat retro dan mirip dengan Honda C70. Anda bisa membawa pulang motor retro ini dengan budget sekitar Rp 55 Jutaan.
Viar Vintech 200
Viar Vintech 200 merupakan motor retro murah dengan mesin berkapasitas 200 cc. Selain mesin yang bertenaga, motor retro ini juga hadir dengan berbagai pilihan warna. Sayangnya, motor ini masih kalah saing dengan merk-merk ternama. Anda bisa membawa pulang motor ini dengan harga berkisar Rp 22 Jutaan saja.
Benelli Motobi 152
Benelli Motobi 152 hadir dengan mesin 1 silinder, berkapasitas 149 cc yang mampu menghasilkan tenaga mencapai 12 PS. Motor blasteran Italia dan China ini memiliki desain bergaya café racer klasik. Motor berbobot ringan ini bisa Anda miliki hanya dengan Rp 19,8 Juta.
Yamaha SR400
Yamaha SR400 dibekali dengan mesin berkapasitas 399 cc yang sangat bertenaga. Motor ini sangat cocok untuk Anda yang menginginkan performa gahar namun dengan tampilan retro. Mesin tersebut mampu menghasilan torsi 28 Nm pada 3.000 rpm dan tenaga maksimal 24 PS pada 6.500 rpm. Anda bisa membawa pulang motor gahar ini dengan budget sebesar Rp 79 Jutaan.
Itulah beberapa pilihan motor retro murah yang bisa Anda miliki dengan budget di bawah Rp 100 juta. Simak juga Benelli Motobi 200 Evo, motor cruiser bergaya retro modern.