Djawanews.com – Sekuel novel Amba dengan judul Kekasih Musim Gugur karya Laksmi Pamuntjak akhirnya diterbitkan di Indonesia.
Novel yang dalam bahasa Inggris berjudul Fall Baby itu sukses mengantarkan Laksmi memenangkan Singapore Book Awards 2020.
Laksmi Pamuntjak mengatakan, pasca novelnya diterbitkan dalam bahasa Jerman dan Inggris, dia kesulitan menerjemahkan ke dalam bahasa Indonesia.
“Ada keterlambatan dengan masalah teknis, menerjemahkan ke bahasa Indonesia kan juga capek waktu dan tidak gampang dari satu bahasa ke bahasa lainnya,” kata Laksmi Pamunjak, melansir Detik, Rabu (19/8/2020).
Dalam novel Kekasih Musim Gugur, pembaca dapat melanjutkan kisah Amba dan Bhisma. Novel ini berkisah tentang Srikandi (Siri) anak dari Amba dan Bhisma bersama dengan sabahatnya Dara dan anak tirinya yang bernama Amalia.
Laksmi Pamuntjak mengaku merasa aneh ketika karyanya yang awalnya diterbitkan dalam bahasa Jerman itu diterjemahkan ke Indonesia.
Selama 8 bulan lamanya, Laksmi Pamuntjak tak hanya menerjemahkan, namun juga menulis ulang.
“Itu yang menyebabkan ada jeda panjang yang agak ganjil,” ucap dia.
Sebelum diterbitkan oleh Gramedia Pustaka Utama, Laksmi pamuntjak ingin membuat judul berbahasa Indonesia dengan Srikandi.
Akan tetapi, dia akhirnya mengikuti judul bahasa Inggris yang saat diterjemahkan ke bahasa Indonesia menjadi Kekasih Musim Gugur.
“Terdengar lebih romantis,” canda laksmi Pamuntjak.
Sekedar informasi, novel kekasih Musim Gugur itu terbit dalam bahasa Jerman dengan judul Herbstkind pada September 2018. Akan tetapi, Laksimi tak puas dengan hal itu. Dia pun menyempurnakan novelnya dan selesai pada Desember 2018.
Kemudian, September 2019, sekuel novel Amba itu diterbitkan oleh Penguin Random House SEA dan menjadi best seller di Asia Tenggara.
Saat ini, novel Kekasih Musim Gugur dapat dinikmati oleh pembaca Indonesia mulai 3 Agustus 2020. Novel ini bercerita tentang seniman cosmopolitan dan aktivis politik bernama Srikandi (Siri) dan Dara. Siri merupakan anak Amba dan Bhisma, tokoh utama dalam seri pertama, Amba.