Djawanews.com – “Naruto” karya Masashi Kishimoto merupakan salah satu manga dan anime yang sangat terkenal, termasuk di Indonesia. Setelah seri ini tamat, pembaca manga dan penikmat anime disughi dengan kelanjutan kisah dari “Naruto”, yaitu “Boruto: Naruto Next Generations”.
Meski begitu, “Boruto” bukan lagi hasil goresan dan pemikiran Masashi Kishimoto. Manga ini dibuat oleh Mikio Ikemoto yang merupakan asisten Masashi Kishimoto. Hal yang mengejutkan, Masashi Kisimoto ternyata kurang suka dengan “Boruto”. Ia bahkan ia tak pernah menginginkan adanya seri “Boruto”. Masahi Kishimoto sebenarnya lebih suka untuk reboot “Naruto”, dibanding membuat sekuelnya.
"Aku sudah menyelesaikan semua yang ada di seri, jadi selebihnya bukan urusanku lagi," ungkap Masahi Kishimoto terkait sekuel “Naruto”.
"Aku sudah mengerjakan bagian akhirnya, namun Mikio-kun menggambar sekuelnya, dan bagiku itu tak masalah," lanjutnya.