Djawanews.com – James Naismith merupakan seorang guru olahraga di Kanada sekaligus penemu olahraga basket. Dia lahir di Kanada pada 6 November 1861, tepat pada hari ini, 159 tahun yang lalu.
Olahraga tersebut diperagakan pertama kali pada 1891 saat Naismith berusia 30 tahun.
Menariknya, Naismith tak hanya menciptakan olahraga basketball, namun juga menulis aturan permainannya, serta ikut mendirikan program basket di Universitas Kansas.
Awalnya, permainan basket diciptakan Naismith agar anak-anak didiknya di sekolah pekerja Kristen (Young Men’s Christian Association/YMCA) tetap bisa berolahraga saat musim dingin.
Naismith lalu menyusun 13 aturan dasar untuk memainkannya.
Berkat permainan yang temukan Naismith, siswa-siswanya tidak lagi memerlukan ruangan atau lapangan yang luas. Mereka bisa bermain di ruangan kecil dan tertutup.
Seiring berjalannya waktu, permainan bola basket yang ditemukan Naismith semakin dikenal banyak orang.
Naismith menyaksikan permainnya awalnya menjadi olahraga ekshibisi pada Olimpiade st Louis 1904, sebelum dipertandingan secara resmi di Olimpiade Berlin 1936.