Djawanews.com – Seorang siswa berinisial R (17) di sebuah SMA di Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur, memukuli ibu guru Theresia karena tak terima ditegur.
Kejadian bermula saat R bikin gaduh ketika pelajaran sedang berlangsung pada pagi hari. Theresia yang mengajar Sosiologi, langsung menegur R, sebab R berbicara keras dengan teman di sampingnya.
Mirisnya, R tak terima. Lalu Theresia menegur R lagi secara santun. Saat Theresia mendekat, R langsung meninju wajah ibu gurunya. Nahas, tinjuan itu mengenai hidung korban sehingga berdarah.
Theresia yang tak terima langsung melapor ke polisi, ke Polsek Kelapa Lima pada 21 September 2022.
"Anak ini termasuk sangat nakal. Sudah sering membuat keonaran di kelas, bukan dengan saya saja. Tetapi dengan guru lain juga sering begitu keonaran yang sama, " kata Theresia.
"Saat saya minta dia ulangi materi yang sudah saya sampaikan. Dia malah balik bertanya itu halaman berapa dan langsung meninju tepat dihidung saya hingga berdarah," lanjutnya.
Adapun Kapolsek Kelapa Lima, AKP Messakh Yohanis Hetarie saat menerima laporan, langsung menangkap R. Adapun R yang telah ditetapkan sebagai tersangka, tidak ditahan karena tergolong anak masih dibawah umur.
Menjawab pertanyaan apa sudah ada pendekatan tersangka dan keluarganya dengan korban terkait upaya damai, AKP Messak mengatakan belum ada.
Soal damai, Messakh mengaku hingga kini belum mendapat info tersebut. Dia pun akan tetap memproses kasus ini.