Kulit sensitif biasanya ditandai dengan kondisi kulit yang mudah mengalami iritasi akibat dari berbagai faktor. Iritasi dapat disebabkan oleh faktor cuaca atau kandungan dalam kosmetik dan produk perawatan tubuh dan wajah. Kulit sensitif yang iritasi biasanya berupa ruam, gatal, kemerahan, rasa perih hingga terbakar, bruntusan, dan kering.
Pemilik kulit sensitif harus lebih berhati-hati dalam memilih produk perawatan wajah dan tubuh. umumnya, kulit sensitif sangat tidak bisa menggunakan produk yang mengandung alcohol, pewarna, dan fragrance. Berikut ini beberapa rekomendasi toner untuk kulit sensitif yang dapat melembabkan, menghaluskan, mencegah jerawat, dan menenangkan kulit yang iritasi.
Pilihan Toner Untuk Kulit Sensitif
Hada Labo Gokujyun Premium Hyaluronic Acid Lotion
Hada Labo Gokujyun Premium Hyaluronic Acid Lotion mengandung 5 jenis hyaluronic acid yang berfungsi untuk menarik air ke kulit agar kulit tetap terhidrasi. Toner ini akan memberikan kelembaban ekstra untuk pemilik tipe kulit kering. Selain melembabkan, toner ini juga bebas kandungan alcohol yang aman untuk kulit sensitif.
Simple Kind To Skin Soothing Facial Toner
Simple Kind To Skin Soothing Facial Toner mengandung niacinamide, panthenol, dan allantoin yang akan membuat kulit wajah tampak lebih cerah, menenangkan kulit yang iritasi, dan menghaluskan. Toner ini juga mengandung witch hazel yang dapat mengontrol minyak berlebih. Toner yang tidak mengandung alcohol, pewarna, dan fragrance ini hanya menggunakan ingredients yang sederhana dan aman.
Klairs Supple Preparation Unscented Toner
Klairs Supple Preparation Unscented Toner mengandung licorice root extract, sodium ascorbyl phosphate, panthenol, aloe vera, dan centella asiatica yang mampu melembabkan, mencerahkan, dan menenangkan. Produk kecantikan asal Korea ini juga bisa mencegah jerawat dan tidak mengandung essential oil yang aman untuk kulit sensitif. Salah satu rekomendasi toner untuk kulit sensitif ini juga mengandung brightening dan anti-aging.
Benton Aloe BHA Skin Toner
Benton Aloe BHA Skin Toner mengandung aloe vera dan salicylic acid yang mampu memberikan hidrasi kulit, memperbaiki tekstur kulit, menenangkan kulit akibat iritasi, mengangkat sel kulit mati, mengembalikan pH kulit, dan mengatasi jerawat. Toner ini juga mengandung nail secretion filtrate yang berperan sebagai anti-aging. Selain aman untuk kulit sensitif, toner ini juga baik untuk kulit yang mudah berjerawat.
Wardah Lightening Face Toner
Wardah Lightening Face Toner mengandung licorice root extract dan ekstrak seaweed yang mampu mencerahkan sekaligus mengatasi jerawat dan anti-aging. Salah satu produk lokal ini juga mengandung Alpha Hydroxy Acid atau AHA yang aman untuk mengeksfoliasi kulit sensitif. Selain mudah ditemukan, toner ini juga murah.
Itulah beberapa rekomendasi toner untuk kulit sensitif yang dapat melembabkan, menghaluskan, mencegah jerawat, dan menenangkan kulit yang iritasi. Simak juga 5 rekomendasi moisturizer untuk kulit sensitif yang mudah dijumpai di drug store atau online shop.