Djawanews.com – Seringkali rekomendasi warna lipstik hanya diperuntukkan bagi kauh hawa yang memiliki bibir tipis dan warna bibir yang cerah. Lalu bagaimana dengan wanita yang memiliki bibir tebal dan warna bibir gelap? Tenang saja, Djawanews telah merangkum beberapa rekomendasi warna lipstik yang cocok digunakan bagi Anda yang memiliki bibir gelap. Penasaran? Mari kita simak! Rekomendasi Warna Lipstik untuk Bibir Gelap 1. Cokelat Gelap Warna yang beragam pada lipstik, memang seringkali bisa membuat Anda salah memilih warna. Sehingga membuat wajah bisa terlihat lebih kusam. Disarankan untuk Anda percaya diri dengan lipstik yang memiliki warna cokelat gelap. Warna ini bisa menjadi pilihan untuk menyamarkan rona gelap di bibir. Kamu bisa pilih lipstik dengan warna dark brown atau cokelat gelap, deep brown, atau cocoa. Warna-warna itu bisa membuat tampilan wajah menjadi terlihat natural. 2. Merah Sekarang, banyak kaum hawa yang sudah mulai menyukai lipstik warna merah. Anda bisa memilih warna merah gelap atau warna merah terang. Namun, jika Anda tidak percaya diri menggunakan warna merah yang cenderung terang, warna merah tua dapat menjadi solusi yang tepat bagi Anda yang memiliki warna bibir yang gelap. Selain dapat memberikan statement di penampilan, warna lipstik merah tua juga mampu meciptakan kesan glamor, terutama ketika menghadiri acara pesta di malam hari. Disarankan untuk Anda memilih lipstik warna merah bata, warna ini membuat Anda terlihat lebih segar dan natural. 3. Nude Siapa sangka jika warna Nude masuk ke dalam rekomendasi warna lipstik yang cocok digunakan untuk wanita dengan warna bibir gelap? Warna Nude sangat cocok digunakan untuk Anda yang memiliki warna bibir gelap. Namun tetap saja, hindari warna Nude yang lebih cerah dari warna kulit bibir, karena malah akan membuat efek bibir pucat. Itulah beberapa rekomendasi warna lipstik yang cocok digunakan oleh Anda yang memiliki warna bibi gelap. Selamat mencoba! Ingin tahu informasi mengenai inspirasi lainnya? Pantau terus Djawanews dan ikuti akun instagram milik Djawanews |