Djawanews.com – Tak terasa, Idul Fitri hanya tinggal hitungan hari. Apakah Anda sudah menentukan makanan yang akan dijajakan ketika Lebaran?
Umumnya, makanan Lebaran dibuat dalam porsi yang banyak, sehingga tak jarang terbuang sia-sia. Untuk itu, Anda harus tahu cara bijak untuk menyiasati makanan Lebaran agar tak terbuang sia-sia.
Tips siasati makanan Lebaran
Salah satu cara yang dapat dilakukan untuk menyiasati makanan Lebaran agar tak terbuang adalah dengan membekukan makanan sejenis buah, kue, sayur dan dan anek rempah di dalam freezer. Cara simpan makanan ini bermanfaat agar makanan tidak cepat membusuk.
Selain itu, Anda juga dapat mengolah kembali makanan sisa, seperti rendang, dan opor dengan menyisihkan ekstrak bumbunya dari daging. Selanjutnya, suwir daging untuk digunakan sebagai varian kuliner lain seperti martabak dan risoles.