Tubuh seperti halnya mesin, yang membutuhkan bahan bakar untuk memastikannya tetap bekerja dan tidak merusak sistem didalamnya. Maka dari itu, dibutuhkan gaya hidup yang sehat untuk mempertahankan sistem dan jaringan dalam tubuh kita untuk tetap bekerja dengan optiman, dan saat paling tepat untuk memulainya adalah saat usia kita masih muda. Lalu, bagaimana sih cara merawat tubuh kita agar selalu sehat dan bugar? Yuk ikuti tips di bawah ini.
Cara Merawat Tubuh Agar Sehat dan Bugar
Rajin berolahraga
Olahraga tidak harus silakukan di pusat kebugaran. Berjalan mengitari komplek rumah atau jogging santai di pagi hari juga bisa Anda lakukan. Dengan berolahraga, Anda dapat membuat peredaran darahmu menjadi lancar. Selain itu, Anda juga menjadi lebih rileks dan kualitas tidurmu akan membaik. Fungsi otakmu secara emosional dan keterampilan berpikirmu pun akan meningkat. Jadi, olahraga punya banyak manfaat untuk tubuhmu secara jangka panjang. Minimal, berolahraga lah selama sedikitnya 1,5 jam setiap minggu.
Minum air dengan cukup
Tubuhmu terdiri dair 75% air dan memainkan peran penting dalam menjaga tubuh yang sehat. Jadi, Anda harus tetap terhidrasi dengan mengikuti anjuran minum 8 gelas air putih per hari. Dengan minum air putih, Anda dapat membersihkan racun dalam tubuh, membuat kulit menjadi lebih sehat, meningkatkan fungsi otak, dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
Konsumsi makanan-makanan yang sehat
Mengonsumi makanan sehat tidak sama dengan makan dalam jumlah banyak, namun makan secara berimbang. Presentasi protein, protein tanpa lemak, dan karbohidrat harus seimbang di dalam tubuh. Vitamin dan mineral pun juga dibutuhkan untuk membantu melawan penyakit dan masalah kesehatan di masa depan. Hal yang perlu Anda perhatian soal makan adalah waktu makan yang tepat. Hal ini karena makan terlambat dapat mempengaruhi fungsi tubuh Anda. Jadi, makan adalah cara terbaik ntuk memastikan fungsi tubuh kita dengan baik.
Kontrol tingkat stresmu
Stres sudah menjadi hal yang biasa dirasakan dan mengintai banyak orang terutama bagi mereka yang memiliki rutinitas padat. Namun, Anda juga harus berhati hati. Ini karena stres dapat memunculkan stimuli yang mendatangkan banyak jenis penyakit. Jadi, Anda harus mulai mengelola tingkat stresmu, ya. Yuk, mulai dengarkan dan sayangi kebutuhan diri sendiri, agar Anda terhindar dari stres.
Demikian tadi 4 cara merawat tubuh yang bisa Anda terapkan.