Djawanews.com – Salat tarawih adalah ibadah sunah yang dijalankan umat Islam selama bulan Ramadan. Bagi yang belum mengetahui, berikut ini bacaan doa tarawih pendek lengkap yang dapat dijadikan tuntunan.
Perlu diketahui, ibadah salat Tarawih adalah salah satu keutamaan di bulan Ramadan yang hanya dapat dilakukan pada setiap malam di bulan Ramadan.
Bagi siapa saja yang menjalankan ibadah Salat Tarawih, Allah SWT telah menjanjikan dengan imbalan di antaranya malam Lailatul Qadar dan juga ampunan dari dosa yang diperbuat, sabagaimana tercatat dalam Hadis Riwayat Bukhari dan Muslim berikut.
"Barang siapa ibadah (tarawih) di bulan Ramadan seraya beriman dan ikhlas, maka diampuni baginya dosa yang telah lampau,"
Salat Tawatih sendiri dapat dilakukan sebanyak delapan atau 20 rakaat, lalu ditambahkan tiga rakaat Salat Witir, berikut doa-doanya,
Bacaan Doa Tarawih Pendek: Latin, Arab, dan Artinya
- Doa Tarawih antara Jeda Rakaat Salat
Ketika selesai salam dan akan memulai salat kembali dianjurkan untuk membaca bacaan berikut ini.
اَللّٰهُمَّ إِنَّكَ عَفُوٌ كَرِيْم تُحِبُّ الْعَفْوَ فَاعْفُ عَنَّا يَاكَرِيْم
Allohumma Innaka Afuwwun Kariim Tukhibbul Afwa Fa'fuanni
Terjemahanya: “Ya Allah sesungguhnya Engkau Maha Pemaaf yang menyukai permintaan maaf, maafkanlah aku yang Maha Mulia,”
- Doa Salat Tawarih Dibaca Setelah 2x Salam
Kemudian terdapat doa yang harus dibaca setelah selesai dua kali salam dalam Salat Tarawih, berikut bacaannya.
اَللّٰهُمَّ إِنَّا نَسْئَلُكَ رِضَاكَ وَالْجَنَّةَ وَنَعُوْذُبِكَ مِنْ سَخَطِكَ وَالنَّارِ
Allohumma inna Nas'aluka Ridhoka wal Jannah wa Na'udzhubika min Sakhotika wannaar
Terjemahannya: “Ya Allah, sesungguhnya kami memohon keridhoan-Mu dan surga, dan kami berlindung dari murka-Mu dan siksa neraka,”
Keutamaan Salat Tawarih, Muslim Harus Tahu
Salat Tarawih hukumnya adalah sunnah muakkad, meskipun jika tidak dilaksanakan tidak mendapatkan dosa namun ibadah tersebut sangat dianjurkan untuk dilaksanakan.
Lantas apa saja keutamaan dari Salat Tarawih? Berikut ini Djawanews rangkum dari berbagai sumber.
- Menghilangkan Dosa
Rasulullah dalam salah satu hadits menyebutkan jika keutamaan Salat Tarawih adalah dapat menghapus dosa-dosa umat muknin, berikut ini kutipannya.
"Sungguh, Ramadhan adalah bulan yang diwajibkan Allah puasanya dan kusunnahkan shalat malamnya. Maka barang siapa menjalankan puasa dan shalat malam pada bulan itu karena iman dan mengharap pahala, niscaya bebas dari dosa-dosa seperti saat ketika dilahirkan ibunya."
Selain itu, dalam Hadits Riwayat Bukhari Muslim Rasulullah juga menyatakan jika Salat Tarawih dapat menghapus dosa umat di masa lalu.
"Barang siapa ibadah (tarawih) di bulan Ramadhan seraya beriman dan ikhlas, maka diampuni baginya dosa yang telah lampau."
Selanjutnya dalam hadits yang diriwayatkan Abu Hurairah, Rasulullah juga bersabda jika orang yang beribadah di Bulan Ramadan akan diampuni dosanya, berikut kutipannya.
"Barang siapa melakukan qiyam Ramadhan (Salat Tarawih) karena iman dan mencari pahala, maka dosa-dosanya yang telah lalu akan diampuni."
- Mendapatkan Pahala Satu Malam Penuh
Keutamaan Salat Tarawih lainnya adalah mendapatkan pahala seperti qiyamul lail semalam penuh apabila dilakukan secara berjamaah. Hal tersebut terdapat pada Hadits Riwayat Ahmad, berikut bunyinya.
"Siapa yang sholat bersama imam sampai selesai, maka ditulis untuknya pahala qiyam satu malam penuh,"
Selain itu, terdapat hadits lainnya yang menyatakan keutamaan Salat Tarawih secara berjamaah, sebagaimana diriwayatkan oleh Tirmidzi, berikut bunyinya.
"Sesungguhnya siapa saja yang shalat bersama imam hingga imam itu selesai, maka ia dicatat telah mengerjakan shalat semalam suntuk (semalam penuh)."
Selain bacaan Doa Tarawih pendek simak berita menarik dari berbagai daerah lainnya di Nusantara hanya di Warta Harian Nasional Djawanews. Untuk mendapatkan informasi cepat dan menarik jangan lupa ikuti Instagram @djawanewscom.