Djawanews.com – Namanya manusia, pasti pernah mengalami rasa malam dalam melakukan segala sesuatu, terutama beribadah. Namun jangan khawatir, terdapat bacaan doa istiqomah dalam sholat agar Anda dijauhkan dari rasa berat hati dan malas.
Penyebab dari beratnya rasa beribadah, umumnya disebabkan oleh berbagai hal, salah satunya adalah kondisi batin dan perasaan tidak baik ketika Anda akan mengejakan ibadah.
Bacaan Doa Istiqomah dalam Sholat
Dilansir dari nu.or.id, terdapat bacaan doa khusus agar hati Anda lunak, sehingga akan dilancarkan serta dimudahkan ketika akan melakukan hal baik. Doa tersebut dapat Anda baca setelah menjalankan sholat lima waktu. Berikut ini bacaannya.
اللّهُمَّ وَفِّقْنَا لِطَاعَتِكَ وَأَتْمِمْ تَقْصِيْرَنَا وَتَقَبَّلْ مِنَّا إِنَّكَ أَنْتَ السَّمِيْعُ العَلِيْمُ وَصَلَّى اللهُ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَآلِهِ وَصَحْبِهِ وَسَلَّمَ والحمد لله رب العالمين
Allahumma waffiqna li tha‘atika, wa atmim taqshirana, wa taqabbal minna, innaka antas sami‘ul ‘alim. Wa shallallahu ‘ala sayyidina muhammadin wa ‘alihi wa shahbihi wa sallam. Walhamdulillahi rabbil ‘alamin.
Terjemahannya: “Ya Allah, bimbinglah jalan kami pada jalan ketaatan kepada-Mu, sempurnakanlah kekurangan kami, terimalah ibadah kami. Sungguh, Kau maha mendengar lagi mengetahui. Semoga Allah melimpahkan shalawat dan salam-Nya kepada Nabi Muhammad SAW, keluarga, dan para sahabatnya,”
Bacaan doa di atas adalah doa untuk merendahkan hati ketika Anda hendak melakukan ibadah, sehingga akan efektif ketika dibaca seusai menunaikan sholat lima waktu.
Selain bacaan doa istiqomah dalam sholat, simak berita menarik dari berbagai daerah lainnya di Nusantara hanya di Warta Harian Nasional Djawanews. Untuk mendapatkan informasi cepat dan menarik jangan lupa ikuti Instagram @djawanewscom.