Djawanews.com - Mnet, stasiun televisi Korea Selatan, kini mendapat kecaman dari netizen dunia. Pasalnya, Mnet diduga telah menggunakan suara azan untuk intro acara survival "Street Woman Fighter".
"Street Woman Fighter" adalah acara survival Mnet yang menampilkan persaingan grup tari perempuan. Sebanyak delapan grup tari asal Korea Selatan akan bersaing untuk menjadi nomor satu.
Acara survival itu kini berubah jadi kontroversi. Acara itu tayang perdana pada Selasa, 24 Agustus 2021 lalu. Beberapa bintang K-Pop seperti BoA dan Taeyong NCT tampil sebagai juri. Sementara Kang Daniel muncul sebagai pembawa acara.
Baru-baru ini, para penonton acara tersebut menyadari bahwa intro acara "Street Woman Fighter" terdengar seperti suara azan. Namun dugaan suara azan itu baru diketahui karena telah di-remix.
Seorang netizen menyebut suara azan terdengar samar pada menit 00:57 hingga 1:40 dari intro.
I need yall on raising awareness on a very controversial topic about mnet's editing.
— 717 (@luotianguo) September 4, 2021
In Street Woman fighter Mnet decided to use Adhan as an intro [from 00:57 - 1:40]@MnetKR pic.twitter.com/8UR0knE3Yz
Didesak Minta Maaf
Sementara pengguna TikTok @yourbestieotd membandingkan suara azan dan intro yang digunakan Mnet dalam acara survival tersebut. Lewat video itu, akhirnya semakin banya netizen yang menyadari kejanggalan tersebut.
my religion came first. respect ISLAM ‼️don’t use adzan as entertainment. this is so disrespectful. ❗️change the intro❗️@MnetKR #Mnetapologize pic.twitter.com/hejLrqKduU
— ˖ ࣪ ꒷ dira²³ 🇵🇸 (@xuxindr) September 7, 2021
Mengetahui hal ini, netizen beramai-ramai mendesak Mnet untuk meminta maaf karena menyalahgunakan suara azan. Beberapa netizen bahkan mengecam Mnet karena menggunakan azan dengan tujuan hiburan untuk acara televisi.
Di media sosial Twitter, tagar #Mnetapologize diserukan netizen agar Mnet meminta maaf. Tagar itu telah digunakan hingga 56,2 ribu cuitan dan menjadi trending topic di Indonesia.
"Astagfirullah, suka ngadi ngadi ni mnet. Sedih banget adzan tuh buat manggil orang ibadah ya Allah.. Minta maaf buru mnet," komentar seorang netizen.
"Gue emang suka sama grup grup korea. Tapi kalo udah menyangkut urusan agama sendiri, sorry ngefangirl gue pending dulu. Gue yakin mnet udah ngerencanain ini. Sekarang yang diperlukan banyak orang cuma lo minta maaf mnet!" ungkap netizen lain.