Djawanews.com – Orientasi seksual dari tokoh Loki yang ditayangkan di Disney+ memang manarik perhatian penonton. Dan pada episode ketiga rasa penasaran tersebut terjawab bahwa identitas The God of Mischiefs adalah biseksual.
Hal tersebut terlihat jelas saat adegan percakapan antara Loki (Tom Hiddleston) dan Lady Loki yang mengklaim dirinya bernama Sylvie (Sophia Di Martino).
Keduanya saling menginterogasi satu sama lain tentang kehidupan di alam semesta lain. Kemudian, adegan dilanjutkan dengan Sylvie yang mengajukan pertanyaan pada Loki terkait orientasi seksualnya.
Loki memberikan respon jika ia secara implisit pernah berhubungan cinta dengan seorang pangeran dan juga putri. Jadi, secara jelas ini menggambarkan kalau Loki memiliki orientasi seksual pada dua belah gender, yakni laki-laki dan perempuan.
Kemunculan karakter biseksual merupakan hal baru yang disajikan Marvel. Bisa dibilang Loki merupakan satu-satunya karakter dari Marvel yang sulit untuk diidentifikasi secara pasti terkait identitas karakternya.
Hal itu disebabkan karena kemampuannya yang dapat berubah-rubah wujud. Sejak kehadiran Loki di MCU pada 2011, hingga kini ia telah banyak mengalami perubahan wujud, seperti berubah menjadi hewan hingga perempuan.