Djawanews.com - Baru-baru ini muncul sebuah video di TikTok yang menampilkan beberapa remaja berpose bersama mengenakan kain batik. Mereka terdiri dari tiga perempuan dan satu laki-laki.
Keempat remaja ini awalnya jadi sorotan karena memodifikasi kain batik menjadi pakaian modis kekinian. Terutama menjadi pakaian rok modis.
Video yang dibagikan oleh akun @nnadiraaaaa itu diketahui sengaja dibuat untuk mengikuti Batik Challenge yang sedang ramai di TikTok.
Empat remaja itu kompak mengenakan atasan hitam. Mereka padukan atasan itu dengan kain batik sebagai bawahannya.
Dua orang perempuan memodifikasi kain batik menjadi rok yang disimpulkan di pinggang kanan. Sementara seorang laki-laki mengubah kain batik itu menjadi celana. Satu perempuan lainnya menjadikan kain batik itu sebagai 'jumpsuit'.
Video itu pun viral di Tiktok dan sudah ditonton hingga 4,4 juta views, disukai 282 ribu likes dan dikomentari sebanyak 15,2 ribu komentar dari para netizen.
Akan tetapi, video yang viral di TikTok itu direspons kritik pedas dari netizen. Kain batik yang dimodifikasi jadi lebih modis ini dinilai tidak menutup aurat dan tidak sesuai dengan hijab yang dikenakan tiga perempuan itu.
"Ikut trend sih boleh, tapi masa sih udah gede gatau mana yg pantes dan mana yg ga pantes," komentar seorang netizen.
"Ga keren malah miris si, disini banyak mba yang jualan leging kalau mau dateng aja di daerah Plumpang pusat konveksi leging," tulis seorang netizen.
"Mau kasih tau aja mba, leging harga 20k banyak yg jual kok, bahannya juga bagus," tulis netizen lainnya.
Untuk mengetahui ragam perkembangan peristiwa regional, nasional dan mancanegara terupdate, ikuti terus rubrik Berita Hari ini di warta harian Djawanews. Selain itu, untuk mendapatkan update lebih cepat, ikuti juga akun Instagram @djawanews.