Djawanews.com – Partai Amanat Nasional (PAN) menyiapkan kader untuk menempati jabatan menteri dalam kabinet Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka mendatang. Salah satu kader yang disebut menjadi calon menteri dari PAN yakni Eko Hendro Purnomo alias Eko Patrio.
Ketua Fraksi PAN DPR RI Saleh Daulay mengaku, partainya baru sebatas menyiapkan nama saja. Terkait posisis menteri apa yang ditawarkan belum diketahui.
"PAN belum tahu secara khusus apa posisi yang akan diamanahkan. Karena itu, PAN hanya menyiapkan nama kader-kader yang dinilai sanggup untuk masuk kabinet. Salah satunya, Eko Patrio," kata Saleh kepada wartawan, Senin, 6 Mei.
PAN menilai, Eko pantas menjadi menteri. Meskipun berlatar belakang artis, namun rekam jejaknya di dunia politik cukup diperhitungkan.
Saleh megatakan, Eko sudah tiga periode menjabat sebagai anggota DPR. Bahkan kembali lolos ke Senayan untuk periode 2024-2029. Eko juga menjabat sebagai elite PAN di DPW DKI Jakarta.
Sementara dari sisi bisnis, rekam jejak Eko pun bagus. Bisnisnya di dunia entertaiment berjalan dengan baik.
"Itu bukti kegigihan dan kesungguhannya dalam memimpin," kata Saleh.
PAN meyakini, akan ada posisi menteri yang pas untuk Eko.
"Soal kabinet tadi, kan pasti ada posisi dimana mas Eko sangat menguasai. Nah, apakah posisi itu ditawarkan ke PAN? Kita tunggu saja. Tidak usah terburu-buru," ucapnya.
Lebih lanjut, sebagai partai pendukung, PAN pasti akan menugaskan kader-kader terbaiknya di kabinet. PAN memiliki agenda besar untuk menyukseskan Prabowo. Dengan begitu, posisi dan arah perjuangan politik PAN benar-benar bermanfaat untuk masyarakat.
"Saya menilai, Mas Eko itu politisi yang baik. Dia sekretaris saya di Fraksi PAN. Banyak tugas di DPR yang sukses dilaksanakan. Ya, pantaslah kalau Ketum Zulhas menyebut namanya sebagai salah seorang calon menteri," kata Saleh.