Djawanews.com – Ketua Dewan Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) Megawati Soekarnoputri menjelaskan bahwa NKRI tak ada lagi jika UUD 1945-Pancasila diganti. Megawati menjelaskan bahwa para jendral TNI dan Polri juga memiliki andil untuk mempertahankan NKRI.
"Katanya Pancasilais, maunya NKRI. Kalau saja ada yang mau mengubah Undang-undang Dasar, Pancasila kita, tadi sudah saya katakan bahwa tidak akan ada lagi NKRI," kata Megawati dalam pidatonya di Seminar Nasional Pancasila yang digelar di The Tribrata Dharmawangsa, Jakarta Selatan, Kamis (16/2).
Megawati lantas menyinggung masih banyak rakyat yang hidup di bawah kolong jembatan, khususnya para ibu dan anak-anak.
Ketua umum PDIP itu meminta Menteri Sosial Tri Rismaharini memperhatikan kehidupan rakyat yang masih susah.
"Kan itu rakyat kita. Ayo dong punya peri kemanusiaan apa tidak kalian ini semua wahai rakyat Indonesia," katanya.
Dapatkan warta harian terbaru lainya dengan mengikuti portal berita Djawanews dan akun Instagram Djawanews.