Djawanews.com – Manajer Humas Rumah Sakit Universitas Islam Indonesia (RS UII), Seffudin Sudarmadi mengungkapkan pihaknya akhirnya menutup pendaftaran vaksin Covid-19, pada Senin (14/12/2020).
“Kami memang membuka pendaftaran selama tiga hari. Dan kami harus menyetop pendaftaran, karena nantinya kami harus menyetok vaksinnya,” kata Sudamardi dikutip dari Harian Jogja.
“Sedangkan nanti akan ada banyak merek, mungkin tiga sampai lima merek, padahal kemampuan kami terbatas,” lanjutnya.
Setidaknya terdapat lebih dari seratus orang yang telah mendaftarkan diri untuk mendapatkan vaksin tersebut.
Kendati demikian, Sudamardi tidak tahu menahu mayoritas latar belakang para pendaftar.
“Kebanyakan warga DIY. Dan kami, hanya mendata nomor ponsel dan alamatnya,” lanjutnya.
Pendaftaran vaksin ini sendiri masih sebatas pendataan. Harapannya, kelak saat vaksin datang, para pemesan dapat memperolehnya sesuai kebutuhan.
Soal merek vaksin, pihak RS UII kini masih menunggu konfirmasi dari pemerintah.
Simak terus update terbaru soal vaksin Covid-19 RS UII ya. Untuk mengetahui ragam perkembangan peristiwa regional, nasional dan mancanegara terupdate, ikuti terus rubrik Berita Hari ini di warta harian nasional Djawanews. Selain itu, untuk mendapatkan update lebih cepat, ikuti juga akun Instagram @djawanews.