Beberapa Wilayah Pulau Jawa dan Bali Akan Merasakan Hari Tanpa Bayangan pada Pertengahan Bulan Ini, Simak Daerah dan Tanggalnya Dibawah Ini!
Hari tanpa bayangan akan kembali menyambangi Indonesia, khususnya Pulau Jawa & Bali dalam waktu dekat ini. Fenomena alam tahunan ini bisa dilihat dan dirasakan oleh semua masyarakat apabila cuaca sedang cerah.
Fenomena Hari Tanpa Bayangan
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyatakan fenomena hari tanpa bayangan terjadi saat matahari tepat berada di posisi paling tinggi di langit. Fenomena ini disebut kulminasi atau transit atau istiwa’.
Hari tanpa bayangan ini terjadi ketika matahari tepat berada di atas kepala, sehingga bayangan benda tegak akan “menghilang” karena bertumpuk dengan benda itu sendiri. Hari tanpa bayangan ini terjadi dua kali dalam setahun di daerah tropis.
Beberapa daerah di Indonesia ada yang sudah merasakan hari tanpa bayangan, namun ada juga yang belum merasakan peristiwa hari tanpa bayangan. Di Pulau Jawa & Bali misalnya, hampir sebagian wilayah pulau Jawa & Bali akan merasakan hari tanpa bayangan ini pada pertengahan Oktober mendatang.
Adapun beberapa wilayah Pulau Jawa & Bali yang akan merasakan hari tanpa bayangan ini, simak tanggalnya
Pulau Jawa
- Jakarta akan merasakan hari tanpa bayangan pada 9 Oktober 2019 pukul 11.40 WIB
- Serang akan merasakan hari tanpa bayangan pada 9 Oktober 2019 pukul 11.42 WIB
- Bandung akan merasakan hari tanpa bayangan pada 11 Oktober 2019 pukul 11.36 WIB
- Semarang akan merasakan hari tanpa bayangan pada 11 Oktober 2019 pukul 11.25 WIB
- Yogyakarta akan merasakan hari tanpa bayangan pada 13 Oktober 2019 pukul 11.24 WIB
- Surabaya akan merasakan hari tanpa bayangan pada 12 Oktober 2019 pukul 11.15 WIB
Bali
- Denpasar akan mengalami hari tanpa bayangan pada 16 Oktober 2019 pukul 12.04 WITA
- Mataram akan mengalami hari tanpa bayangan pada 16 Oktober 2019 pukul 12.01 WITA
- Kupang akan mengalami hari tanpa bayangan pada 20 Oktober 2019 pukul 11.30 WITA
Nah itulah beberapa daerah di Pulau Jawa dan Bali yang akan merasakan hari tanpa bayangan. Fenomena alam hari tanpa bayangan ini adalah fenomena biasa yang kerap terjadi hampir setiap tahun. Jadi, bisa dipastikan bahwa peristiwa ini tidak berbahaya bagi masyarakat dan bukan pertanda apapun.