Djawanews.com – Penyaluran bantuan sosial (bansos) berupa beras bagi 493 Keluarga Penerima Manfaat Program Keluarga Harapan (KPM-PKH) di Kelurahan Hargomulyo, Kapanewon Kokap, Kulonprogo, DI Yogyakarta tersendat akibat keberadaan klaster arisan Covid-19 di kawasan tersebut.
Penyebaran Covid-19 yang berawal dari arisan RT di Dusun Tlogolelo, Hargomulyo, yang kemudian menyebar ke dusun tetangga seperti Dusun Pripih itu menyebabkan otoritas penyalur yakni BGR Logistics bersama unsur-unsur terkait termasuk pendamping PKH Kulonprogo tak mau ambil risiko dan menunda terlebih dahulu proses penyaluran bansos.
"493 KPM di sana [Hargomulyo] terpaksa ditunda dulu penyalurannya karena berkaitan dengan kasus Covid-19. Sisanya [kalurahan lain] sudah tersalurkan semua," ungkap Koordinator PKH Kulonprogo, Totok Hariyanta dikutip dari HarianJogja.
Untuk mengetahui ragam perkembangan peristiwa regional, nasional dan mancanegara terupdate, ikuti terus rubrik Berita Hari ini di warta harian nasional Djawanews. Selain itu, untuk mendapatkan update lebih cepat, ikuti juga akun Instagram @djawanews.