Djawanews - Wali Kota Palu, Sulawesi Tengah, Hadianto Rasyid menggelar inspeksi mendadak (sidak) di lingkungan kantor wali kota. Dia berkeliling. Masuk ke setiap ruangan, mengecek satu per satu.
'Blusukan' Wali Kota Hadianto Rasyid dilakukan pada Senin, 3 Mei. Kegiatan ini dia unggah juga di akun Instagram hadiantorasyid miliknya, Selasa, 4 Mei.
Tidak jelas di ruangan mana saat kejadian berlangsung. Awalnya Hadianto tertarik melihat dua anak kecil yang sedang berada di dalam ruangan.
"Ini pegawai?" canda Hadianto.
"Pegawai termuda pak," balas canda salah seorang ASN.
Hadianto awalnya ingin keluar ruangan melanjutkan sidaknya. Tapi tiba-tiba, ada sosok ASN yang menarik perhatiannya.
ASN itu duduk di kursi. Antara si ASN dan Hadianto hanya dipisahkan sebuah meja. ASN itu sedang asyik main handphone. Saking asyiknya, dia bahkan tak sadar sedang ada keriuhan, ketika orang nomor satu di Pemkot Palu datang berkunjung.
"Main apa?" kata Wali Kota Palu kepada ASN itu.
ASN itu tetap duduk santai sambil melihat handphonenya. “Lihat video,” jawabnya kalem.
Tapi ASN ini tak sadar, yang sedang menegurnya adalah wali kota Palu Hadianto.
ASN lainnya yang mengikuti Walkot Palu segera memberitahu ASN yang asyik main handphone ini.
“Pak Wali,” kata ASN lain coba menyadarkan si pemain handphone.
“Hah…Pak Wali,” sahut ASN yang memainkan HP.
Seketika, ASN ini langsung memasukkan handphonenya ke tas slempang warna hitam.
"Main HP apa mau kerja?” tanya Walkot Palu Hadianto kembali.
"Jangan (main) handphone,” sambung Walkot.
"Kerja apa main HP?" kata Hadianto.
"Bekerja bos,” jawab ASN yang tepergok main HP di jam kerja itu.
Video ini sudah ribuan orang yang menonton. Mereka juga ramai-ramai memberi komentar lucu terkait peristiwa ini.
"panik ga ? Panik ga? Panik lah masa engga 😂" tulis bitchyys***s_.
"Sebagian Kadis tidak tahu jumlah fix pegawainya...ckp aneh...seharusnya sejak hari pertama menduduki jabatan Kadis, data yg ada di mejanya adalah daftar pegawainya..jumlahnya... yg Laki-laki brp org, yg Perempuan brp org...brp yg tugas belajar di luar...brp yg tugas diluar ktr, dsb....krn sbg Kadis, dia hrs bisa mengontrol anggotanya," tulis harryr***2.
"tolong yg pintar main tiktok, coba bikinkan dulu video tiktok itu bapak yg main hape" kata ian_laota.