Djawanews.com – Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyatakan dirinya siap menjadi calon presiden pada Pilpres 2024 jika ada partai yang mengusung. Diketahui hingga saat ini Anies belum mendapat dukungan dari partai manapun.
"Saya siap untuk maju sebagai capres jika ada partai yang mengusung," ujar Anies dalam wawancaranya dengan Reuters di Singapura pada Kamis, 15 September.
Seperti diketahui, Anies menjadi salah satu kandidat calon presiden yang bakal diusung oleh Partai NasDem. Meski demikian, hingga kini NasDem belum memutuskan siapa yang akan diusung dari tiga nama yang muncul, yakni Ganjar Pranowo, Andika Perkasa dan Anies Baswedan.
Selain NasDem, PAN juga mendorong Anies untuk menjadi calon presiden.
Sementara itu, Pengamat Komunikasi Politik Universitas Esa Unggul Jakarta, M. Jamiluddin Ritonga, menilai Rapimnas Demokrat memungkinkan untuk mengusung duet Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).
"Karena keduanya sama kuat, maka siapa yang menjadi capres dan cawapres tampaknya akan dilihat dari capres yang akan diusung partai yang akan diajak koalisi. Untuk itu, kemungkinan besar Partai Demokrat akan mengusung Anies sebagai capres dan AHY sebagai cawapres (calon wakil presiden)," ujar Jamiluddin kepada wartawan, Kamis, 16 September.