Djawanews.com – Anak Haji Lulung, Guruh Tirta Lunggana kini bergabung dengan Partai NasDem usai hengkang dari PPP beberapa waktu lalu.
"Iya (bergabung dengan NasDem)," kata Guruh saat dihubungi, Minggu (19/2).
Guruh mengatakan akan kembali maju sebagai calon legislatif di Jakarta usai bergabung dengan NasDem. Informasi soal bergabungnya itu juga disampaikan DPW NasDem Jakarta melalui instagram resminya.
Dalam unggahan, disebutkan ada sejumlah politisi muda yang bergabung dengan partai besutan Surya Paloh itu.
Salah satu di antaranya adalah Riano P Ahmad yang merupakan Ketua Bamus Betawi. Riano juga eks kader PPP yang keluar bersamaan dengan Guruh. Sebelum keluar dari NasDem, Guruh dicopot dari jabatan ketua Dewan Perwakilan Wilayah (DPW) PPP DKI Jakarta.
Hal itu tertuang dalam Surat Keputusan (SK) Perubahan Susunan Kepengurusan DPW PPP Provinsi DKI Jakarta Masa Bakti 2021-2026 bernomor 0790/SK/DPP/W/I/2023. SK itu diteken oleh Plt. Ketua Umum DPP PPP Muhamad Mardiono dan Sekjen DPP PPP Arwani Thomafi pada 17 Januari 2023.
Sementara Riano mengaku salah satu alasannya mundur dari PPP terkait dengan dicopotnya Guruh dari kursi Ketua DPW PPP DKI Jakarta. Termasuk pengurus harian DPW PPP DKI yang menurutnya sudah bekerja namun tiba-tiba dirombak tanpa pernah diajak bicara.
"Pada akhirnya, saya berkesimpulan bahwa Plt Ketum Mardiono tidak menghendaki orang-orang Alm. Haji Lulung berada di dalam kepengurusan DPW PPP DKI. Inilah yang membuat saya akhirnya memutuskan mundur," kata Riano beberapa waktu lalu.
Dapatkan warta harian terbaru lainya dengan mengikuti portal berita Djawanews dan akun Instagram Djawanews.