Djawanews.com – Pemerintah Indonesia nampaknya serius untuk membangun rumah sakit khusus penderita virus corona. Hal ini disampaikan pula oleh Presiden Jokowi, yang sempat juga menyebut nama Pulau Galang di Kepulauan Riau. Presiden menjelaskan, RS khusus ini akan merenovasi fasilitas yang saat ini sudah ada di pulau tersebut untuk penanganan virus.
Di luar cocok atau tidaknya Pulau Galang sebagai lokasi RS virus corona, pulau ini juga menyimpan berbagai destinasi wisata yang indah. Pulau ini juga masuk ke dalam daftar destinasi liburan di Batam. Berikut Djawanews rangkumkan tempat wisata yang ada di Pulau Galang.
Tempat Wisata di Pulau Galang
1. Wisata Sejarah Kampung Vietnam
Tahukah Anda bahwa Pulau Galang sempat menjadi pengungsian bagi orang-orang Vietnam yang melarikan diri dari perang? Pada tahun 1975, banyak masyarakat Vietnam yang melarikan diri dari negaranya karena adanya tentara komunis Vietnam. Para terntara itu memperlakukan masyarakat Vietnam dengan kejam.
Di Kampung Vietnam terdapat beberapa gedung yang dulu digunakan oleh para pengungsi, mulai dari gereja, vihara, barak pengungsian, penjara, bahkan patung Buddha tidur. Beberapa bangunan memang banyak yang telah menjadi puing-puing, seperti rumah sakit dan penjara. Sayangnya bangunan di pulau tersebut tidak dirawat dengan baik sehingga kesannya horor dan menyeramkan.
2. Pantai Melur
Jaraknya sekitar satu kilo meter dari kawasan wisata bekas perkampungan Vietnam. Pantai ini juga menjadi saksi bisu bagi perjuangan masyarakat Vietnam yang melarikan diri dari perang. Pantai ini memiliki pasir putih dan lautnya landai tak berkarang. Di tampat ini pengunjung dapat bermain air laut dengan jarrak keselamatan hingga 500 meter dari bibir pantai.
3. Pantai Mirota
Pantai ini berada di Desa Sijantung, Pulau Galang. Tempat ini sering dikunjungi oleh wisatawan, baik pada hari libur maupun tidak. Tempatnya juga cukup bersih karena dirawat dengan baik oleh masyarakat setempat. Pantai ini juga memiliki pasir putih dengan pohon di sekitar pantai.