Yogyakarta bisa dikatakan surganya tempat wisata. termasuk wisata alam mulai dari pantai, goa, sampai taman bunga. Hal ini tentu menjadi suatu pemandangan menarik mengingat beberapa bunga memang hanya tumbuh di musim tertentu sehingga anda akan sangat terbatas untuk dikunjungi. Namun, juga ad ataman bunga dengan bunga yang mekar sepanjang musim. Nah, jika Anda kebetulan tengah ingin mengunjungi taman bunga, berikut beberapa wisata taman bunga Jogja yang sayang untuk dilewatkan.
Taman Bunga Jogja yang Akan Memperindah Feed Instagrammu
Taman Kukup Mentari
Lokasi: Desa Kemadang, Kecamatan Tanjungsari, Kabupaten Gunung Kidul, Yogyakarta
Jam operasional: 06.00-18.00
Di Taman Kukup Mentari, Anda bisa melihat hamparan bunga celosia yang warna-warni. Gak cuma itu, banyak pula ornamen yang menyerupai kincir angin, bikin taman semakin Instagramable. Menariknya, lokasi taman ini berdekatan dengan Pantai Kukup, sehingga bisa sekalian mampir ke sana.
Resoinangun Garden
Lokasi: Dusun Malangan, Srigading, Sanden, Bantul, Yogyakarta
Jam operasional: 06.00-19.00
Uniknya, bunga celosia di taman ini seolah-olah dikelilingi bunga matahari. Di balik bunga matahari, terdapat hamparan rerumputan yang menyegarkan mata. Anda pun bisa memanfaatkan berbagai spot foto menarik, seperti ayunan, sepeda hias, kursi kayu, hingga gardu pandang.
Kebun Bunga Matahari Pantai Glagah
Lokasi: Desa Glagah, Temon, Kulon Progo, Yogyakarta
Jam operasional: 06.00-18.00
Saat berada di perjalanan menuju Pantai Glagah, Anda akan menemukan kebun bunga matahari yang sangat indah. Meski tidak terlalu luas, tetapi tetap ada jalan setapak di bagian tengah kebun sebagai akses pengunjung.
Kebun Bunga Asri
Lokasi: Jalan Lintas Selatan, Dusun Tegal Rejo, Srigading, Sanden, Bantul, Yogyakarta
Jam operasional: 06.00-19.00
Hamparan bunga matahari yang sedang mekar jadi pemandangan menarik di Kebun Bunga Asri. Tak hanya bunga matahari, ada pula celosia berwarna kuning dan merah. Foto dengan becak dan gapura jadi spot paling favorit di sini.
Taman Bunga Nawari
Lokasi: Dusun Grogol I, Bejiharjo, Karangmojo, Gunung Kidul, Yogyakarta
Jam operasional: 08.00-18.00
Dilengkapi dengan gardu pandang, Anda bisa melihat hamparan bunga matahari yang bermekaran dari atas. Di tempat ini, Anda juga bisa menyewa kostum kimono seharga Rp25 ribu. Memakai kimono sembari berfoto di tengah kebun bunga matahari bakal membuatmu serasa di Jepang.
Itulah beberapa tempat wisata taman bunga Jogja yang bisa jadi tempat pilihanmu untuk menyegarkan mata dan mempercantik konten instagrammu.