Djawanews.com – Ketika melancong di Kota Padang, jangan habiskan waktu hanya untuk ke Jam Gadang atau makan makanan khasnya Padang saja. Ada destinasi wisata yang bisa traveler kunjungi. Carilah tempat wisata terdekat dari tempat traveler berada agar tidak terlalu lelah.
Jika masih bingun menentukan pilihan, berikut ini adalah beberapa tempat wisata di Padang yang bisa traveler kunjungi.
Tampat Wisata Terdekat ketika Ada di Padang
1. Pantai Nirwana
Pantai ini menjadi incaran para fotografer. Sebagai salah satu pantai terdekat dari kota, Pantai Nirwana memiliki panorama yang sangat indah berupa bentangan pasir putih yang lembut, ombak tenang, koral, dan kapal-kapal yang datang dan pergi dari Pelabuhan Teluk Bayur. Ya, pantai ini ada di Jalan Raya Padang—Painan, Teluk Bayur, Padang Selatan, Kota Padang. Keindahan pantai semakin meningkat ketika senja menyapa lensa.
2. Pulau Sikuai
Pulau Sikuai ada di Kec. Bungus Teluk Kabung, Kota Padang, Sumatra Barat. Pulau kecil ini sejak tahun 1994 dijadikan sebagai salah satu wisata bahari Indonesia. Pulau Sikua memiliki pemandangan yang sangat indah dengan perairan yang jernih. Di sini juga ada beberapa resort dan penginapan yang menawarkan berbagai aktivitas menyenangkan, seperti snorkeling.
3. Bukit Siti Nurbaya
Bukit ini ada di seberang muara Sungai Batang Arau. Termasuk dalam wilayah Kecamatan Padang Selatan, Kota Padang. Bukit yang oleh warga setempat disebut Gunung Padang ini memiliki ketinggian puncak sekitar 80 meter di atas permukaan laut. Di sini, traveler bisa menikmati asrinya pepohonan dan indah Kota Padang dari ketinggian. Ketika turun dari bukit ini, jangan lupa untuk membeli oleh-oleh khas Padang.