Berlibur bersama keluarga ke luar negeri memang asyik, namun tentu saja Anda membutuhkan paspor untuk dapat melakukannya. Hal ini juga berlaku untuk si buah hati lho. Anda wajib membuatkan paspor untuk Anak Anda jika ingin berpergian ke luar negeri bersama-sama. Untuk itulah ada wajib mengetahui cara membuat paspor anak dan persyaratannya.Cara membuat paspor anak sebenarnya tidak jauh berbeda dengan cara membuat paspor dewasa.
Namun ada baiknya sebelum mendatangi kantor imigrasi untuk membuat paspor anak, Anda mengetahui terlebih dahulu dkumen persyaratan apa saja yang dibutuhkan. Pembuatan paspor anak ini hanya bisa ditujukan untuk anak berusia 0-17 tahun, belum menikah, dan belum mempunyai KTP sendiri. Tentunya diperlukan juga surat pernyataan paspor anak.
Dokumen Persyaratan Pembuatan Paspor Anak Selain Surat Pernyataan Paspor Anak
Nah selain surat pernyataan paspor anak, dokumen apa saja sih yang diperlukan untuk cara pembuatan paspor anak-anak? Yuk simak syarat-syarat pembuatan paspor anak berikut ini.
- Akte kelahiran anak atau surat baptis (asli & fotocopy A4)
- KTP kedua orang tua (asli & fotocopy A4)
- Kartu keluarga yang memuat nama anak (asli & fotocopy A4)
- Akte perkawinan atau buku nikah kedua orang tua
- Paspor kedua orang tua
- Materai Rp6000,- untuk menandatangani surat pernyataan orang tua atau surat pernyataan paspor anak.
Khusus untuk syarat pembuatan paspor anak yang orang tuanya telah bercerai, maka syarat wajib melampirkan buku nikah kedua orang tua dapat diganti dengan melampirkan dokumen akta cerai dan hak pengasuhan anak.
Jika hak asuh anak jatuh pada ibunya, maka syarat pembuatan paspor anak yang dilampirkan adalah e-KTP milik ibu dan paspor milik ibu. Begitu juga sebaliknya, jika hak asuh tersebut jatuh kepada ayahnya, maka dokumen yang dilampirkan untuk permohonan paspor anak adalah dokumen KTP dan paspor milik ayah.
Apabila syarat pembuatan paspor anak sudah dilengkapi, Anda hanya perlu membawa semua dokumen dan mendaftarkan anak Anda. Selanjutnya tunggulah panggilan untuk wawancara dan foto, seperti pada cara pembuatan paspor dewasa.
Nah itulah dia berbagai persayaratan pembuatan paspor anak selain surat pernyataan paspor anak yang wajib dilampirkan sebelum mendaftar di kantor imigrasi. Simak juga yuk Cara Buat dan Beberapa Syarat E-Paspor yang Mudah dan Cepat.