Djawanews.com – Provinsi Riau memiliki berbagai minuman khas yang menggoda untuk dicoba, terutama ketika cuaca panas. Minuman khas Melayu Riau akan membuat segala jenis gerah di tubuh pergi dalam sekali teguk. Jika sedang berlibur ke Riau, jangan lupa untuk mencicipi salah satunya. Berikut ini adalah beberapa rekomendasi yang bisa kamu masukin dalam daftar perburuan kuliner.
-
Es samudra
Dari namanya saja sudah sangat menyegarkan. Es Samudra terbuat dari campuran santan, durian, dan sirup coco pandan. Kemudian, ada pula isian rumput laut dan roti. Selain menyegarkan, minuman ini cikup mengenyangkan.
-
Es laksamana mengamuk
Lebih menggelagar lagi ini namanya. Es laksamana mengamuk adalah minuman tradisional yang memiliki bahan utama mangga kuweni. Konon, asal usul minuman ini adalah peristiwa mengamuknya seorang laksamana di kebun mangga kuweni. Mangga kuweni semakin nikmat karena dicampir dengan santan dan gula merah.
-
Jus tiga rasa
Ini sebenarnya jus biasa, tapi bahan-bahan yang digunakan terbilang unik sebagai minuman jus. Jus tiga rasa memadukan buah pepaya, pisang ambon, dan jambu klutuk. Sebelum diblender, campuran buah tersebut ditambah gula dan susu kental manis. Bisa juga ditambah dengan es dan jeruk nipis.
-
Es air mata pengantin
Nama minuman ini mengundang kesedihan. Es air mata pengantun terbuat dari selasih. agar-agar putih, sirup, dan es serut. Biasanya, minuman unik ini disuguhkan pada acara-acara penikahan.
Jika Anda ingin mendapatkan info wisata dan rekomendasi tempat wisata, baik lokal, nasional, maupun internasinal, klik di sini.