Bandungan merupakan salah satu kecamatan yang terletak di Kabupaten Semarang tepatnya berada di kaki gunung Ungaran. Berbeda dengan udara di kota Semarang, di Bandungan memiliki udara yang lebih sejuk dan segar. Ini dikarenakan letaknya yang berada di dataran tinggi serta berada di kaki gunung Ungaran yang masih banyak pepohonan.
Banyak wisatawan sekitar Semarang dan luar daerah yang pergi berliburan di Bandungan. Terdapat pilihan ragam wisata di sekitaran Bandungan. Lantas apa saja tempat wisata yang ada di Bandungan?
Berikut Daftar Tempat Wisata Bandungan Semarang
Umbul Sidomukti
Umbul sidomukti merupakan salah satu wisata yang terletak di Desa Jimbaran dan Sidomukti Kecamatan Bandungan. Terletak di ketinggian 1.200 meter di atas permukaan tanah membuat udara di lokasi ini terasa sejuk dan segar. Di umbul sidomukti terdapat beberapa wahana seperti kolam renang, camping ground, flying fox, ATV, meeting room, lokasi outbound, serta wahana lain yang dapat memacu adrenalin wisatawan.
Pondok Kopi
Tempat wisata Bandungan Semarang berikutnya adalah pondok kopi. Bagi para pecinta kopi, tempat wisata ini menjadi rekomendasi terbaik untuk dikunjungi. Pasalnya selain dapat menikmati aneka ragam jenis kopi, para pengunjung dapat menikmati pemandangan alam sekitar. Udara sejuk ditambah dengan rimbunnya pepohonan serta pemandangan pegunungan Ungaran membuat aktivitas minum kopi terasa lebih nikmat.
Tidak hanya menyediakan aneka macam kopi, di tempat ini juga menjual aneka ragam menu makanan. Pondok kopi terletak di desa Sidomukti. Kecamatan Bandungan, Kabupaten Semarang. Bagi Anda yang ingin datang malam, tempat ini tutup sampai jam 12 malam.
Candi Gedung Songo dan Ayana
Lokasi yang satu ini sangat populer di kalangan para wisatawan lokal, luar daerah, dan wisatawan asing. Di lokasi ini para pengunjung bisa menikmati keindahan alam sekitar, udara sejuk, serta terdapat peninggalan candi para umat Hindu yang jumlahnya sampai 9. Untuk mencapai candi ke 9 yang berada di puncak Anda perlu melewati satu persatu candi terlebih dahulu.
Bagi yang tidak kuat berjalan kaki naik ke atas, Anda juga bisa menyewa kuda di sekitaran lokasi candi gedung songo. Selain untuk destinasi wisata, banyak juga yang memanfaatkan wisata ini sebagai lokasi untuk prawedding. Anda juga boisa bersantai di gazebo-gazebo mini Ayana yang masih satu lokasi di area gedung songo.
Masih banyak tempat wisata Bandungan Semarang lainnya seperti Base Camp Mawar, New Bandungan Indah Waterpark, serta Susan Spa bagi yang ingin spa sambil menikmati pemandangan sekitar.