Menghabiskan waktu bersama anak-anak sangat penting. Selain bisa lebih mengakrabkan, Anda juga bisa menjadi lebih mengerti perkembangan anak-anak Anda. Agar berwisata lebih bermanfaat, Anda bisa mengajak anak ke wisata edukasi.
Di tempat wisata edukasi anak-anak dapat belajar lebih dekat dengan alam, mengasah kreativitas, dan kemampuan fisik lainnya. Berikut ini berbagai pilihan tempat wisata edukasi anak di Bogor.
Daftar Wisata Edukasi Anak di Bogor
Kampung Horta
Kampung Horta berlokasi di Jalan Nuansa Laladon Asri, Ciomas Rahayu, Ciomas, Bogor. Di kampung wisata ini Anda dan anak-anak bisa bermain sambil belajar salah satunya adalah membuat boneka horta. Selain itu juga masih banyak kegiatan menarik yang bisa dilakukan seperti membuat telur asin, cincau, obat herbal, dan masih banyak lagi.
Sentulfresh Edufarm Program
Sentulfresh Edufarm Program berlokasi di Kampung Cijulang, RT.03/RW.03, Cadas Ngampar, Kecamatan Sukaraja, Bogor. Di tempat wisata ini anak-anak bisa melakukan berbagai kegiatan menarik seperti memerah susu sapi, memberi makan burung merpati, menunggangi anak sapi, memberi makan ikan, dan mengobservasi budidaya aneka hewan. Fasilitas umum di tempat ini juga sangat lengkap seperti warung makan, toilet, dan mushola.
Kampoeng Wisata Cinangneng
Pilihan tempat wisata edukasi anak di Bogor selanjutnya adalah Kampoeng Wisata Cinangneng. Lokasinya berada di Jalan Babakan Kemang RT. 01/ 02, Cihideung Udik, Kecamatan Ciampea, Ciampea, Cihideung Udik, Kecamatan Ciampea, Bogor. Di sini anak-anak bisa bertani, menanam pohon, memberi makan ikan, membuat lukiasan diatas caping, dan masih banyak lagi kegiatan menyenangkan dan mendidik lainnya.
Taman Buah Mekarsari
Taman Buah Mekarsari berlokasi di Jalan Raya Cileungsi -Jonggol KM.3, Mekarsari, Cileungsi, Mekarsari, Kecamatan Cileungsi, Bogor. Tempat ini merupakan pusat konservasi keanekaragaman hayati dari buah-buahan tropis. Anak-anak bisa mengenal berbagai macam buah-buahan, cara memetiknya, dan tentunya cara menanamnya.
Kampoeng Bamboe
Kampoeng Bamboe berlokasi di Jalan Selaawi, RT.01/RW.04, Ciburayut, Cigombong, Bogor. Tempat wisata ini menawarkan berbagai kegiatan menarik untuk anak-anak seperti memancing, bertani, berkebun, dan beternak. Jika sudah lelah seharian beraktivitas, Anda juga bisa menyewa penginapan yang tersedia di tempat ini.
Itulah beberapa pilihan tempat wisata edukasi anak di Bogor. Walaupun sudah ada pemandu, tetap awasi anak-anak Anda selama berkegiatan agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Simak juga curug-curug di Bogor yang menyimpan sejuta pesona menakjubkan.