Apa yang terlintas pertama kali ketika mendengar kota Blitar? Bung Karno atau kenangan lain seperti tanah rantau? Kota ini memang tidak sepopuler seperti Malang atau Banyuwangi. Meski tidak tenar, bukan berarti tidak ada tempat-tempat menarik. Karena sebenarnya banyak banget tempat wisata terutama pantai.
Pantai telah menjadi salah satu wisata favorit bagi siapa saja. Baik dikunjungi sendiri, bersama pasangan, teman, atau keluarga pasti menjadi liburan yang menyenangkan. Tidak perlu jauh-jauh kamu bisa menemukan banyak pantai di Blitar Jawa Timur yang secara keindahan tak kalah dari Bali. Penasaran kan? Yuk simak ulasan berikut ini.
Pantai di Blitar Jawa Timur Dengan Pesonanya
Pantai Pangi
Banyak orang justru tidak tertarik dengan wisata alam yang ramai. Alasannya tentu saja karena keasrian alam yang belum terjamah manusia. Jika demikian maka mengunjungi Pantai Pangi adalah pilihan tepat. Pantai ini masih sepi dari wisatawan, namun untuk bisa ke sana, dibutuhkan usaha yang berlebih. Tapi tenang saja perjalanan akan sepadan dengan pemadangan yang ada di Pantai Pangi. Di pantai ini disarankan untuk tidak berenang dan bermain air, karena ombak Pantai Pangi sangat besar. Seluruh area pantai dikelilingi oleh bukit hijau yang akan menyejukkan.
Pantai Serang
Buat yang tak bermain air di pantai Sangi tetap tenang, Ada pilihan lain pantai di blitar Jawa Timur dengan ombak yang tenang, namanya Pantai Serang. Pantai pasir hitam, suasana yang sepi, dan lingkungan yang bersih membuat pengunjung betah berlama-lama di pantai ini. Yang menarik, Pantai Serang ini dibagi menjadi tiga bagian karena dipisahkan oleh bukit karang. Bukan sekadar menawarkan pemandangan wisata, Anda bisa berkunjung ke pantai ini saat satu Sura berdasarkan penanggalan Jawa. Warga sekitar mengadakan ritual Larung Saji di Pantai Serang. Warga setempat akan memotong hewan ternak, lalu kepala hewan tersebut dihanyutkan ke laut. Tujuannya ritual ini adalah untuk mendatangkan keselamatan kepada warga selama setahun ke depan. Jadi Anda bisa wisata sekaligus belajar kebudayaan.
Pantai Pasetran Gondomayit
Dari segi nama, pantai satu ini memang terdengar cukup horror. Namun Pantai Pasetran Gondomayit atau yang berarti dengan mayat ini tidak seram seperti namanya. Air laut jernih berwarna biru terlihat begitu kontras dengan pasir putih dan bebatuan karang di sekitarnya. Pantai Pasetran Gondomayit berada di sebelah timur Pantai Tambakrejo yang bisa ditempuh dengan menyusuri bukit lalu menyeberang sungai menggunakan perahu sewa.
Itulah 3 Pantai di Blitar Jawa Timur yang cukup menggoda untuk dikujungi. Baca juga Pantai Nancala, Destinasi Selancar Dunia di Ujung Barat Indonesia.