Setiap negaa memiliki wilayahnya masing-masing. tak jarang batas antar negara berupa daratan atau lautan. Batas negara sudah diatur dengan sedemikian rupa dan disepakati oleh kedua belah pihak. Untuk menjaga kedaulatannya, masing-masing negara sepakat mengatur batas-batas wilayah miliknya. Tak jarang juga dijumpai berbatasan negara unik dengan berbagai tanda yang terlihat sederhana.
Berikut ini perbatasan negara unik yang harus anda tau dan kunjungi.
- Belgia – Belanda
Perbatasan negara unik yang pertama adalah antara Belgia dan Belanda. negara yang terletak di Benua Eropa bagian barat ini memiliki perbatasan wilayah yang unik yaitu berupa papping blok dengan tanda plus berwarna putih.
- Polandia – Ukraina
Perbatasan negara ini merupakan sebuah ladang dengan gambar ikan raksasa terbentang di kedua belah negara. Ikan raksasa tersebut merupakan karya seniman Polandia yaitu Jaroslaw Koziara.
- Agentia – Brazil
Argentina dan Brasil punya batas Negara alami yang keren. Air Terjun Iguazu memisahkan antara 2 negara tersebut. perbatasan negara unik tersebut tepatnya terletak di Provinsi Misiones, Argentina, dan negara bagian Parana di Brasil.
- China – Mongolia
China bagian utara yang berbatasan dengan Mongolia memiliki perbatasan negara unik berupa patung dua Brontosaurus menjulang di kedua sisi jalan raya. Wilayah tersebut dikenal juga dengan sebutan Kota Dinosaurus karena banyak ditemukan fosil dinosaurus dan termasuk kawasan paling banyak ditemukan fosil di Asia.
- Slovakia – Austria – Hungaria
Jika anda berminat untuk mengunjungi tiga negara dalam satu waktu cobalah untuk berkunjung ke perbatasan negara Slovakia – Austria – Hungaria. Ketiga negara ini memiliki perbatasan negara yang unik yaitu sebuah meja berbentuk segitiga lengkap dengan kursinya menghadap ke negara wilayah masing-masing dengan gambar negara terletak di atas meja. Anda bisa duduk di sini sambil melihat dua negara berbeda lain. Sangat unik bukan?
- Portugal – Spanyol
Anda bisa pergi melintasi antar negara hanya dengan menggunakan flying fox. Flying fox paling ekstrim ini bisa anda naiki dari Spanyol dan akan mendarat di Portugal. Flying fox ini bernama Limit Zero. Anda akan naik flying fox dari puncak bukit Sanlucar de Guadiana, Huelva di Spanyol dan dari situ anda akan dibawa meluncur ke Alcoutim di Algarve, Portugal.
Itulah beberapa negara di dunia yang memiliki perbatasan negara unik yang bisa anda kunjungi dan nikmati jika berkunjung ke salah satu negara. Anda bahkan bisa merasakan sensasi berada di dua negara berbeda dalam satu waktu.