Djawanews.com – Tak perlu jauh-jauh ke Maladewa untuk menikmati suasana dan pemandangan resort di atas laut. Indonesia juga punya banyak destinasi yang seperti itu, salah satunya ada di Lampung, yaitu Pulau Tegal Mas. Kalau ingin ke tempat tersebut, lokasi Pulau Tegal Mas Lampung ada di Desa Gebang, Kecamatan Teluk Pandan, Kabupaten Pesawaran.
Daya Tarik Pulau Tegal Mas Lampung
Untuk sampai di Pulau Tegal Mas, pengunjung perlu menyeberangi laut menggunakan perahu atau kapal dari beberapa titik, yaitu dari Pantai Mutun, Pantai Sari Ringgung, atau dari dermaga Ketapang. tak perlu khawatir, dari Kota Bandar Lampung, Pulau Tegal Mas tak terlalu jauh. Untuk sampai di Pantai Sari Ringguh, pengunjung Cuma butuh waktu sekitar satu jam.
Suasana pantai di Pulau Mas masih alami dan membuat pengunjung mau, bahkan ingin berlama-lama di sana. Ada banyak spot foto instagramable yang bisa dimaksimalkan untuk menghiasi feed Instagram. Salah satu yang menarik perhatian adalah resort bergaya tradisional yang ada di atas laut. Dengan material kayu dan jerami, rumah-rumah itu tampak begitu anggun dan menggoda lensa kamera.
Berbagai kegiatan menarik bisa dilakukan di Pulau Tegal Mas Lampung, antara lain diving, snorkeling, offroad pantai, hiking, keliling pulau dengan ATV, memancing, dan masih banyak lagi. Liburan dijamin asyik dan tak terlupakan.
Jika Anda ingin mendapatkan info wisata dan rekomendasi tempat wisata, baik lokal, nasional, maupun internasional, ikuti terus rubrik travel di Warta Harian Nasional Djawanews. Selain itu, untuk mendapatkan informasi cepat dan menarik, jangan lupa ikuti Instagram @djawanescom.