Djawanews.com – Bagi yang ingin menikmati pemandangan alam yang indah dengan cara yang berbeda datanglah ke Ayunan Langit Watu Jarang. Di tempat ini, pengunjung bisa melihat indahnya pemandangan alam Kulon Progo sambil merasakan sensasi menegangkan berayun di atas ketinggian.
Ayunan yang ada di destinasi wisata ini berada di pinggir tebing. Tak tanggung-tanggung, ayunan ini ada di puluhan meter di atar permukaan tanah. Lokasi Ayunan Langit Watu Jarang tak terlalu jauh dari Gua Kidang Kencono, tepatnya ada di Dusun Sabrangkidul RT 10/RW 5, Desa Purwosari, Kecamatan Girimulyo, Kaupaten Kulonprogo, Daerah Istimewa Yogyakarta. Dari Kota Yogyakarta, tempat ini bisa dicapai setelah menempuh perjalanan selama kurang lebih 1 jam perjalanan.
Karena letaknya yang ada di tepi jurang, bagi pengunjung yang memiliki riwayat penyakit jantun sebaiknya tidak mencobanya. Namun, pengunjung yang menyukai tantangan tempat ekstrem, ayunan ini mampu memacu adrenalin dengan maksimal. Meski berada di ketinggian, ayunan ini tetap aman. Ayunan dibuat dari baja sehingga tak patah ketika digunakan.
Pengunjung yang akan menggunakan ayunan ini juga harus menggunakan pengamanan. Selain itu, terdapat Tim SAR Yogyakarta yang akan mendampingi. Pengunjung bisa melihat pemandangan dan berfoto dengan cara yang tidak biasa di tempat ini.
Untuk sampai ke tempat ini, dari arah Kota Yogjakarta, pengunjung harus melewati jalur menuju Goa Kiskendo. Sampai di goa tersebut, pengunjung lurus ke arah barat sampai bertemu pertigaan. Kemudian, belok kanan menuju Goa Kidang Kencana. Sampai di goa tersebut, pengunjung akan menemukan papan penujuk menuju Ayunan Langit Watu Jaran.
Jika Anda ingin mendapatkan info wisata dan rekomendasi tempat wisata, baik lokal, nasional, maupun internasinal, klik di sini.