Tidak hanya soal musik atau akting, kuliner pun bisa go internasional. Ternyata makanan Indonesia banyak sekali yang diakui kelezatannya di dunia. Bahkan makanan-makanan tersebut kerap kita jumpai bahkan kita konsumsi hampir setiap hari.
Menariknya lagi makanan yang mudah kita dapatkan ini di luar negeri malah masuk dalam jejeran makanan mahal dan sangat diminati. Apa sajakah kuliner indonesia di mata dunia yang banyak dicari. Yuk simak ulasan berikut.
Daftar Kuliner Indonesia di mata dunia yang banyak dicari
Tempe
tempe Tempe merupakan salah satu warisan kuliner Indonesia yang merakyat dan sering kita jumpai. Siapa sangka makanan yang biasa kita dapatkan dengan mudah dan harga yang cukup terjangkau ini dijual mahal di luar negeri. Tempe ini dapat ditemukan di Jepang dan Negara Eropa. Bahkan di Jepang tempe dapat dijual hingga 29 ribu rupiah perbungkus. Hal tersebut mungkin karena factor kelangkaan dan cita rasa yang berbeda.
Rendang
kuliner Indonesia di mata dunia selanjutnya adalah rendang. Rendang adalah masakan yang terbuat dari daging sapi dan dibumbui dengan berbagai macam rempah-rempah khas Indonesia. Rendang ini sangat popular di dunia seperti di beberapa negara Asia misalnya Brunei, Filipina, Malaysia, dan Singapura. Bahkan rendang ini pernah dinobatkan sebagai makanan peringkat pertama dalam 50 hidangan terlezat dunia CNN Internasional 2011.
Soto
Di Indonesia makanan ini sangat terkenal dan mudah di jumpai, namun ternyata orang luar negeri juga tertarik dengan soto. Soto yang biasanya terbuat dari daging ayam atau sapi, kemudian dipadu dengan keharuman dan cita rasa khas rempah-rempah Indonesia serta biasanya ditambahkan sedikit jeruk nipis cukup terkenal di Eropa seperti belanda dan Jerman. Soto ini selain rasanya yang nikmat gurih dan rada asam serta aroma yang khas ini memang sangat lezat.
Pisang Goreng
Kuliner indonesia di mata dunia yang banyak dicari salah satunya adalah hasil olahan buah pisang. Pisang goreng yang biasa kita temui dipinggir jalan ternyata terkenal kelezatannya hingga ke benua Eropa. Seperti Belanda ternyata pisang goreng khas Indonesia ini cukup diminati di negeri kincir angin tersebut. Harga yang dibandrol pun cukup mahal sekitar 75 ribu rupiah. Selain rasanya yang manis, pisang goring ini juga renyah dan gurih pantas saja ya bule aja suka.
Itulah kuliner indonesia di mata dunia> sudah sepatutnya kita bangga kan?