Ada banyak sekali variasi resep masakan Indonesia untuk menu resep buka puasa. Tentu akan lebih baik memang kalau menyajikan menu buka puasa yang bervariasi untuk mengatasi kebosanan. Yang paling penting, aneka resep buka puasa tadi haruslah sehat dan bergizi tinggi. Untuk membuat menu buka puasa yang praktis dan sehat tentu memerlukan beberapa hal penting salahsatunya adalah jangan sampai menu yang dibuat membuat perut terasa penuh sehingga malas untuk beraktivitas atau sholat berjamaah.
Berikut ini beberapa menu berbuka puasa yang praktis dan sehat.
- Kurma dan teh hangat
Berbuka puasa memang disarankan dengan yang manis namun jangan terlalu berat. Mengkonsumsi makanan manis seperti kurma dan teh hangat dapat memberikan tubuh energi setelah seharian berpuasa dan beraktivitas. Mengkonsumsi beberapa butir kurma dan segelas teh hangat akan cukup untuk mengisi ulang energi untuk melakukan ibadah tanpa terganggu perut yang kekenyangan.
- Kolak pisang
Kolak pisang dengan variasi ubi akan mampu mengembalikan energi setelah berpuasa. Kandugan karbohidrat dalam ubi bisa membantu perut merasa kenyang namun tidak terlalu susah untuk dicerna. Kuah kolak yang manis juga memberikan energi pada tubuh.
- Bubur sumsum
Bubur sumsum juga bisa anda masukkan ke dalam daftar menu buka puasa karena citarasa gurih dari santan dan manis dari gula merah sangat pas untuk membuat perut terasa kenyang juga memberikan energi untuk beribadah bersama keluarga. Selain itu tekstur yang lembut juga tidak akan membebani kerja lambung yang sebelumnya kosong.
- Es kelapa muda
Berbuka puasa dengan minuman dingin tentu sangat menyegarkan. minuman segar untuk berbuka puasa yang disarankan adalah es kelapa muda. Es kelapa muda dengan tambahan gula jawa sangat pas untuk menu buka puasa praktis namun tetap sehat. Air kelapa dapat membantu mengembalikan cairan tubuh yang hilang selama berpuasa. Sangat baik untuk mengembalikan kesegaran.
- Es buah
Menu takjil buat buka puasa yang sehat dan praktis terakhir adalah es buah. Es buah sangat cocok untuk mengembalikan energi dan kesegaran pada tubuh juga membantu tubuh tetap ternutrisi dan tercukupi kebutuhan vitaminnya melalui aneka buah dalam es buah.
Itulah beberapa menu buka puasa yang praktis dan sehat untuk anda dan keluarga. Untuk membuat menu praktis dan sehat anda harus tetap memerhatikan komposisi dan cara pengolahan.