Djawanews.com – Ada banyak tempat wisata di Sumatra Utara untuk dijelajahi, salah satunya adalah Danau Siais di Rianiate, Kecamatan Angkola Sangkunur, Kabupaten Tapanuli Selatan. Menariknya, danau ini tidak hanya memiliki pemandangan indah, namun juga mitos yang sampai saat ini masih terawat.
Danau Siais merupakan danau terbesar kedua di Sumatra Utara setelah Danau Toba. Dengan luas 4.500 hektare, Danau Siais menawarkan pengalaman yang tidak kalah seru dari Danau Toba.
Danau Siais di Rianiate dan Ikan yang Dikeramatkan
Berlibur di Danau Siais, mata traveler akan termanjakan oleh pemandangan perbukitan dan hutan yang asri di sekeliling danau. Warna hijau di mana-mana. Hati pun jadi tenang.
Traveler bisa berburu foto karena tempat ini memiliki banyak spot menarik yang sangat instagramable. Jika beruntung, traveler juga bisa berjumpa dengan ikan-ikan yang dikeramatkan oleh warga setempat, yaitu ikan jurung.
Konon, ikan jurung di danau ini tidak boleh diambil dan dimakan. Jika pantangan tersebut dilanggar, hal-hal aneh bisa terjadi. Jadi, jika traveler melihat ikan jurung di Danau Siais di Rianiate, cukup dilihat saja.
Untuk mendapatkan info menarik dan unik lain terkait wisata, klik di sini.