Djawanews.com – Jalan-jalan ke Semarang, jangan lupa mampir di kedai kopi Dharma Boutique Roastery. Beralamat di Jalan Wotgandul Barat No.14, Kecamatan Semarang Tengah, Kota Semarang, kedai kopi ini cukup sulit ditemukan. Lokasinya tepat di sebelah rumah besar bergaya Belanda.
Sebuah pintu berwarna biru keabu-abuan menjadi pintu masuk ke kedai kopi ini. Begitu masuk, terlihat pekarangan rumah Belanda yang ternyata menjadi satu dengan kedai.
Kedai Dharma Boutique Roastery cukup mungil. Bagian dalamnya hanya ada satu ruangan yang berisi puluhan toples kopi. Traveler bisa membelinya dalam ukuran ons sampai kilogram.
Untuk yang tidak begitu paham kopi, tak perlu khawatir. Di sini kamu akan dibantu untuk menemukan rasa kopi yang kamu mau.
"Biji kopi kita cukup lengkap," ujar safar salah satu pegawai, dikutip dari Detik.
Seperti namanya, kedai kopi ini berfokus pada penjualan biji kopi. Mereka mendapatkan green beans atau biji kopi yang masih hijau dan disangrai di sana.
Yang membuat unik, traveler bisa melihat langsung proses sangrainya. Tak seperti kedai kopi kekinian, alat sangrai bisa dibilang jadul.
Alat sangrainya menggunakan gas sebagai bahan bakar dan diputar secara manual dengan tangan. Dalam waktu 10 menit, kopi akan tersangrai dengan sempurna.
"Bagi saya, bukan alat yang menentukan kualitas kopi tapi biji kopinya sendiri," Ujar Widayat Basuki Dharmowiyono, pemilik dari Dharma Boutique Roastery.
Karena fokusnya adalah berjualan biji kopi, Dharma Boutique Roastery tidak memberikan banyak menu untuk ditawarkan. Hanya ada kopi hitam.