Legend Coffee berlokasi di Jalan Abu Bakar Ali Nomor 24-26, Kotabaru, Kecamatan Gondokusuman, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta. Restoran sekaligus café ini buka setiap hari mulai pukul 09.00 sampai pukul 00.00 WIB. Lokasinya sangat dekat dengan pusat perbelanjaan Malioboro.
Restoran ini menyajikan menu Eropa dan Nusantara. Selain menu yang beragam, di sini juga tersedia fasilitas umum yang lengkap. Berikut ini berbagai fasilitas dan menu yang bisa Anda nikmati di Legend Coffee Jogja.
Serunya Nongkrong di Legend Coffee Jogja
Menu yang ditawarkan Legend Coffee mulai dari minuman, makanan, hingga camilan ringan. Minuman yang disediakan di café ini kopi, latte, cokelat, milkshake, smoothies, soda, teh, jus, minuman tradisional, sampai air mineral. Harga kopi dibandrol mulai dari Rp 14.000 an saja.
Jika Anda lapar dan ingin makan berat Anda juga bisa pesan menu nasi mulai dari nasi goreng hingga nasi ayam geprek yang harganya mulai Rp 22.000 saja. Selain nasi Anda juga bisa pesan menu mi. Masih belum kenyang? Anda bisa coba pesan chicken katsu, chicken steak, atau beef blackpepper. Untuk pelengkap Anda juga bisa pesan sup iga, rawon, atau salad.
Legend Coffee Jogja juga punya hidangan penutup atau camilan. Jika Anda suka yang manis-manis Anda bisa pesan ice cream, cream brulee, waffle caramel, dan masih banyak lagi. Sedangkan untuk Anda yang suka gurih bisa pesan french fries atau jamur crispy.
Jika Anda suka kopi di café ini Anda juga bisa bawa pulang dalam kemasan botol. Ada beberapa menu kopi yang tersedia dalam kemasan botol 250ml dan 500ml yang bisa Anda bawa pulang dengan mudah. Harga yang ditawarkan juga sangat terjangkau.
Untuk fasilitas umum di restoran yang sekaligus café ini sudah tergolong lengkap. Terdapat toilet, mushola, dan parkir yang aman dan nyaman. Anda juga bisa memilih ruangan khusus merokok atau bebas asap rokok yang didekorasi dengan nuansa modern. Semuanya nyaman dan juga punya pelayanan yang ramah.
Itulah seputar fasilitas dan menu yang bisa Anda nikmati di Legend Coffee Jogja. Simak juga coffee shop Jogja yang asik buat ngumpul bareng teman.