Djawanews.com – Indonesia punya banyak destinasi yang tak hanya diakui oleh wisatawan dalam negeri, namun dunia. Salah satu yang tak boleh terlewatkan adalah Kepulauan Derawan. Ini merupakan gugusan pulau yang meliputi 3 kecamatan, yaitu Kecamatan Pulau Derawan, Kecamatan Biduk Biduk, dan Kecamatan Maratua.
Kepulauan Derawan terletak di Provinsi Kalimantan Timur, tepatnya di Kebupaten Berau. Datang ke kepulauan ini tak akan mengecewakan. Kurang lebih ada 31 pulau yang siap dijelajahi dengan berbagai keindahan dan daya tariknya. Dari semua pulau itu, ada 4 pulau yang namanya telah dikenal luas, yaitu Pulau Derawan, Pulau Maratua, Pulau Sangalaki, dan Pulau Kakaban.
Keunikan Pulau-Pulau di Kepulauan Derawan
Ekosistem pesisir, misalnya padang lamun, terumbu karang, dan hutan bakau ada di kepulauan Derawan dan menjadi habitat bagi sejumlah hewan yang dilindungi. Selain itu, ekosistem tersebut terjaga dan menjadi sajian yang asri nan eksotis.
Salah satu daya tarik dari kepulauan ini terletak di Pulau Kakaban. Di sana ada sebuah danau yang menjadi habitat bagi ubur-ubur. Jika datang kepulau ini, wisatawn bisa mencoba berenang bersama banyak ubur-ubur. Tak perlu khawatir, ubur-ubur di danau ini tak menyengat, malah mereka termasuk rentan jika tersentuh manusia.
Daya tarik yang lain adalah spot whale shark atau hiu paus. Lokasinya ada di sekitar Talisayan, kurang lebih 30 menit perjalanan laut dari Pulau Derawan. Jika ingin bertemu dengan ikan terbesar di dunia ini, wisatawan bisa datang pada bulan Desember hingga Maret.
Selain wisata Kepulauan Derawan, dapatkan info pariwisata dan rekomendasi tempat wisata lokal, nasional, dan mancanegara di rubrik travel Warta Harian Nasional Djawanews. Selain itu, ikuti pula Instagram @djawanescom untuk mengakses info-info unik dan menarik lain dengan cepat.