Djawanews.com – Pemandangan yang ada di Pulau Harapan memesona dan tidak kalah dibanding pulau-pulau lain yang ada di Kepulauan Seribu. Konsep wisata yang ditawarkan Pulau Harapan adalah jelajah pulau atau hopping island. Konsep kunjungan ke sejumlah pulau dalam sehari merupakan konsep wisata favorit beberapa waktu ini, terutama bagi kalangan muda.
Datang ke Pulau Harapan, wisatawan bisa berkunjung ke banyak gugusan pulau di sekelilingnya. Pemandangannya pun tentu juga indah dan menarik. Wisata Pulau Harapan tak hanya menawarkan panorama pulau tropis yang sarat ketenangan, namun juga keindahan bawah laut yang memukau mata.
Wisatawan biasanya bersnorkeling untuk menikmati keindahan laut di sekitar Pulau Harapan. Spot yang bisa dipilih jumlahnya ada banyak, salah satu yang jadi favorit adalah spot Pulau Macan Gundul. Di kawasan ini wisatawan bisa melihat betapa kekayaan biota laut Kepulauan Seribu terjaga kelestariannya.
Bagi yang kurang menyukai penyelaman, wisata Pulau Harapan juga menjanjikan banyak pantai indah untuk dikunjungi. Bentangan pasir putih lembut menyambut para pengunjung yang datang mencari ketenangan, pun yang ingin mendapatkan foto instagramable.
Selain wisata Pulau Harapan, dapatkan info pariwisata dan rekomendasi tempat wisata lokal, nasional, dan mancanegara di rubrik travel Warta Harian Nasional Djawanews. Selain itu, ikuti pula Instagram @djawanescom untuk mengakses info-info unik dan menarik lain dengan cepat.